DPRD Tolak Anggaran Ok Oce Rp3,9 Miliar, Anies Tak Terganggu

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Sumber :
  • Irwandi Arsyad

VIVA – Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta telah menolak usulan anggaran Rp3,9 miliar untuk pelatihan dan uji kompetensi pendamping program One Kecamatan One Centre of Entrepreneurship (Ok Oce).

Politikus PDIP Kritik Soal Anggaran Sirkuit Formula E Naik Rp10 Miliar

Meskipun angggaran itu dicoret, menurut Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, program Ok Oce tak akan terganggu.

Menurut Anies, hal itu lantaran program tersebut merupakan gerakan. "Enggak (terganggu). Ini gerakan kok," kata Anies lapangan silang Monas, Jakarta Pusat, Rabu 19 September 2018.

Sirkuit Formula E Pakai Bambu, Gilbert-PDIP Tuding Anies Bohong Lagi

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini mengatakan, terkait dengan sertifikasi pendamping Ok Oce juga tak ada masalah.

Anies menyebutkan bahwa Ok Oce merupakan sebuah gerakan sehingga Pemprov berperan sebagai fasilitatornya. "Tidak masalah. Ini adalah sebuah gerakan. Gerakan itu memang nature-nya adalah dari rakyat oleh rakyat," ujarnya.
 

Cek Fakta: Anies Resmi Ditahan KPK
Sandiaga Uno diberi hadiah khusus dari pelaku UMKM Kriya

OK OCE Masi Ada dan Buka Pujasera di Pacitan, Sandia Uno Bangga

Sandiaga Uno berharap bahwa pujasera yang dibangun OK OCE Pacitan bisa jadi etalase beragam produk ekonomi kreatif, mulai dari fesyen, kriya dan kuliner Pacitan.

img_title
VIVA.co.id
12 Maret 2022