Usai Pembakaran, Polsek Ciracas Punya 3 Unit Mobil dan 6 Motor Baru

Pasca pembakaran, Polsek Ciracas punya 3 unit mobil patroli baru
Sumber :
  • VIVA/Ridho Permana

VIVA – Pascaperusakan dan pembakaran terhadap Polsek Ciracas, Rabu dini hari 12 Desember, aparat kepolisian terus meningkatkan pelayanan.

Pedagang Tuntut Uang Koperasi Dikembalikan, Begini Tanggapan Koppas Ciracas

Dari pantauan VIVA di lokasi, terlihat beberapa unit kendaraan baru. Sedikitnya, enam motor operasional dan tiga mobil patroli baru.

Kapolsek Ciracas, Kompol Agus Widartono mengatakan hadirnya kendaraan baru untuk menunjang kegiatan polsek. 

Viral 2 Pelajar Diduga Mesum di Gang Dekat Jalan Raya Masih Pakai Seragam

"Ya hadirnya kendaraan untuk penanggulangan kegiatan Polsek Ciracas, seperti Patroli dan kegiatan yang berhubungan dengan masyarakat," kata Agus di kantornya, Jumat 14 Desember 2018.

Agus berharap setelah kejadian perusakan dan pembakaran, layanan untuk masyarakat bisa ditingkatkan. Meski dengan keadaan polsek yang masih belum maksimal.

Kampanye di Ciracas, Anies Baswedan Janji Lepas Saham Bir Milik Pemprov Jakarta

"Kami akan terus memaksimalkan pelayanan. Maaf kalau kondisinya masih begini," kata Agus.

Personel gabungan juga terlihat masih berjaga-jaga. Pagi ini didatangkan satu mobil Brimob dari Polda Metro Jaya. (umi)

Maling Rumah kosong beraksi membobol brankas uang di Sebuah rumah di Ciracas, Jakarta Timur, Rabu 13 Maret 2024.

Maling Bobol Brankas Rumah di Ciracas, Uang Rp 150 Juta dan Barang Berharga Dibawa Kabur

Maling spesialis rumah kosong, membobol sebuah brankas uang yang ada di salah satu rumah mewah di Ciracas Jakarta Timur. Uang Rp 150 jutaan dibawa kabur kawanan tersebut.

img_title
VIVA.co.id
19 Maret 2024