Hari Ini, Cuaca Berawan Sepanjang Hari di Jakarta 

Petugas BMKG melakukan pemantauan cuaca.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

VIVA – Seluruh wilayah di DKI Jakarta, sepanjang hari ini, Senin, 14 Januari 2018, akan mengalami kondisi cuaca yang sama. Kondisi tersebut bahkan terjadi sejak pagi hingga dini hari.

Prakiraan BMKG: Jakarta Diguyur Hujan pada Siang hingga Malam Hari

Dikutip dari laman Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika, cuaca di seluruh wilayah ibu kota sepanjang hari ini diperkirakan berawan. Kondisi ini terjadi secara merata. Suhu udara diprakirakan berkisar pada suhu 24 hingga 31 derajat celcius. Sedangkan kelembaban udara berada pada kisaran 75 hingga 92 persen.

Kondisi yang sama juga diprakirakan terjadi di kota Depok, Tangerang, dan Bekasi. Sedangkan untuk wilayah kota Bogor, cuaca berawan diprakirakan terjadi pada siang dan dini hari, sedangkan pada malam hari kota Bogor diprakirakan terjadi hujan dengan intensitas ringan. 

Pagi Hari Langit Jakarta Mendung, Hujan Ringan Bakal Mengguyur

Jadi, buat Anda yang bermukim di Bogor dan bekerja di Jakarta, Anda sebaiknya bersiap payung dan jas hujan, agar sepulang kerja malam nanti Anda tak kehujanan.

Warga berjalan menggunakan payung saat hujan di Jakarta. (Foto ilustrasi).

Waspada Hujan Petir Diprediksi Bakal Guyur Jakarta Siang Nanti

Menurut laporan BMKG, untuk cuaca Jakarta saat pagi hari ini akan berawan.

img_title
VIVA.co.id
14 April 2024