Polri Antisipasi Keramaian Ahokers saat Ahok Bebas

Pendukung Ahok saat di depan Mako Brimob Kelapa Dua Depok, 11 Mei 2017.
Sumber :
  • Viva.co.id

VIVA – Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok akan bebas dari masa hukumannya pada 24 Januari 2019 mendatang. Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Dedi Prasetyo menyebut pihak kepolisian setempat, dalam hal ini  Polres Kota Depok, akan melakukan pengawasan keamanan saat pembebasan Ahok di Rumah Tahanan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok.

Hasto dan Ahok Sampaikan Pesan Megawati untuk Politisi Muda

"Langkah kepolisian tetap kita akan melakukan monitoring saja. Cukup Polres Depok sama Polsek Cimanggis saja," kata dia di Kantor Divisi Humas Polri, Senin 21 Januari 2019.

Dalam hal ini pihaknya pun akan melakukan antisipasi atas kehadiran pendukung Ahok atau Ahokers. Pengamanan akan dilakukan guna mengantisipasi keramaian dari mereka.

Ruko Milik Ahok di Medan Terbakar, Tiga Orang Alami Luka Bakar

"Mengantisipasi Ahokers atau pendukungnya ingin berkunjung ke sana, antisipasi jangan sampai potensi kerawanan yang ada terjadi," kata Dedi.

Untuk diketahui, mantan Gubernur DKI Jakarta itu akan menghirup udara bebas dari Rumah Tahanan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok pada 24 Januari 2019 mendatang. Ahok akan bebas setelah ditahan sejak 9 Mei 2017 atas kasus penodaan agama. (ren)

PDIP Rayakan Imlek, Hasto Kenang saat Usung Ahok Jadi Cagub DKI
Komut Pertamina Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Ahok Sebut Pertamina Bisa Tetap Untung Bila Tak Naikkan Harga BBM 2022

Ahok berharap, subsidi BBM yang diberikan Pemerintah dievaluasi dari yang tadinya ke produk, jadi langsung ke penerima.

img_title
VIVA.co.id
11 Februari 2022