Ketua DPRD DKI Kasihan Anies Baswedan Memimpin Sendirian

Ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Fajar Ginanjar Mukti

VIVA – Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi, berharap Partai Gerindra dan PKS segera menentukan calon wakil gubernur pengganti Sandiaga Uno. Dia menyarankan itu karena cukup lama posisi yang ditinggalkan Sandiaga lowong sehingga Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sendirian memimpin.

"Katanya hari ini mau ke fraksi kami PDIP. Silakan saja. Buka visi-misi. Masalah Jakarta bukan hal yang gampang, ya. Masalahnya complicated (kompleks) dan saya juga kasihan dengan Pak Anies," ujarnya ditanyai wartawan di kantor KPK, Jakarta, Rabu, 23 Januari 2019.

Surya Paloh Restui Anies Baswedan Maju di Pilkada DKI 2024, Begini Respons PKB

Jika Gerindra dan PKS sepakat soal nama yang akan diusung, kata Prasetyo, akan ada surat yang dikirim kepada Anies Baswedan selaku gubernur. Setelah itu barulah DPRD membahas nama itu.

"Nanti kalau surat dari pengusungnya, Gerindra dan PKS sudah ke Pak Gubernur, pasti ke saya. Ada pembahasan, harus kuorum, karena menyebut nama, terbuka [atau] tertutup, itu nanti diatur," katanya. (art)

KPU: Tambahan Alat Bukti dari Kubu Anies dan Ganjar Tidak Sesuai Fakta
Ketua Tim Hukum Nasional Anies-Muhaimin Ari Yusuf Amir

Tim Hukum Anies-Cak Imin Optimis Gugatan Soal Hasil Pilpres 2024 di MK Bisa Dikabulkan

Tim Anies-Cak Imin sudah menyerahkan sejumlah bukti ke MK.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2024