Bocoran Rencana Lokasi Pernikahan Ahok dan Bripda Puput

Lurah Pasir Gunung Selatan Aslih buka suara soal rencana nikah BTP dan Puput
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Zahrul Darmawan (Depok)

VIVA – Lurah Pasir Gunung Selatan Aslih, akhirnya membeberkan sejumlah fakta di balik proses rencana pernikahan Bripda Puput dan Basuki Tjahaja Purnama atau BTP, alias Ahok. 

Hasto dan Ahok Sampaikan Pesan Megawati untuk Politisi Muda

Aslih menegaskan, Puput adalah benar salah satu warga yang tinggal di kawasan Kampung Rumbut, Kelurahan Pasir Gunung Selatan, Kecamatan Cimanggis, Depok, Jawa Barat.   

“Soal saudara Puput menikah dengan siapa itu hak beliau, permohonan yang diajukan normatif, seperti pengantar surat nikah asal-usul, lalu keterangan saudari Puput belum menikah. Kemudian, pengantar menikah di kota atau kecamatan dia mau menikah,” katanya, saat dikonfirmasi awak media, di kantornya, Kamis 24 Januari 2019

Ruko Milik Ahok di Medan Terbakar, Tiga Orang Alami Luka Bakar

Surat pengantar nikah itu, menurut Aslih, diantarkan oleh ayah Puput pada 17 Januari 2019. “Begini, Puput kan warga Pasir Gunung Selatan. Jadi, ketika warga kami membutuhkan pelayanan, ya enggak mungkin bisa menolak, selagi persyaratannya terpenuhi," katanya.

Ketika disinggung siapakah calon mempelai prianya, Aslih menyebut inisial BTP. “Soal nikahnya kapan, kan pribadi dia. Nanti, yang memilah dinas dan kantor,” ujarnya.

PDIP Rayakan Imlek, Hasto Kenang saat Usung Ahok Jadi Cagub DKI

Kemudian, untuk lokasi pernikahan, kata Aslih, kedua belah pihak disebut-sebut sepakat bakal melangsungkan prosesi sakral itu di gedung Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil atau Disdukcapil Menteng, Jakarta Pusat.

“Menikahnya dengan agama apa, ya kan bisa diketahui, ketika menikah di KUA bisa agama A kalau di Disdukcapil berarti agama B,” kata Aslih memberikan gambaran soal status Puput nanti. (asp)

Komut Pertamina Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Ahok Sebut Pertamina Bisa Tetap Untung Bila Tak Naikkan Harga BBM 2022

Ahok berharap, subsidi BBM yang diberikan Pemerintah dievaluasi dari yang tadinya ke produk, jadi langsung ke penerima.

img_title
VIVA.co.id
11 Februari 2022