Ada Munajat 212, Penumpang Kereta dari Gambir Dialihkan ke Jatinegara

Ilustrasi rangkaian kereta api.
Sumber :
  • ANTARA/Raisan Al Farisi/hp

VIVA – PT KAI Daop 1 Jakarta memberlakukan kebijakan rekayasa pola operasi yang dinamakan berhenti luar biasa (BLB). Rekayasa pola operasi pemberangkatan kereta api ini akan dilakukan Kamis, 21 Februari 2019, mulai pukul 17.02 WIB sampai dengan pukul 23.00 WIB.

KAI Siapkan 3 Kereta Api Tambahan di Semarang saat Arus Mudik, Cek Rutenya

BLB berlaku bagi keberangkatan KA 7078 (Argo Parahyangan Tambahan) sampai dengan KLB 7098A (Argo Parahyangan Tambahan) dengan keberangkatan dari Stasiun Gambir. Total, ada 14 KA keberangkatan dari Stasiun Gambir, yang akan direkayasa pola operasi pemberangkatannya.

Dengan adanya BLB, KA keberangkatan Stasiun Gambir akan diberhentikan di Stasiun Jatinegara. Ini semua dilakukan lantaran adanya kegiatan Munajat 212 yang akan digelar di kawasan Monumen Nasional, Gambir, Jakarta Pusat, malam ini.

KAI Sediakan 480 Tiket Mudik Gratis untuk Keberangkatan 2 April 2024, Simak Cara Daftarnya

“Penumpang yang akan naik KA (dari Stasiun Gambir) berpotensi terjebak kemacetan lalu lintas dan kesulitan menuju stasiun Gambir,” kata Senior Manager Humas PT KAI Daop 1 Jakarta, Edy Kuswoyo dalam keterangan tertulisnya, Kamis, 21 Februari 2019.

Meski begitu, pihaknya mengimbau para penumpang untuk mengantisipasi dan memperkirakan waktu keberangkatan kereta apinya. Hal itu agar para penumpang tidak tertinggal KA.

Puncak Arus Mudik Penumpang KA di Yogyakarta Diprediksi Terjadi pada H-4 Lebaran

PT KAI pun, lanjutnya, menyiagakan petugas untuk membantu pelayanan penumpang di sana.

"Jadi bagi penumpang KA yang kesulitan untuk menuju ke Stasiun Gambir karena terkena imbas kemacetan, memiliki alternatif untuk naik dari Stasiun Jatinegara, di mana normalnya KA yang berangkat dari Stasiun Gambir tidak berhenti di Stasiun Jatinegara," katanya. (ase)

Ilustrasi kereta api melintas.

Ada 49 Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh Tambahan di Long Weekend Wafat Yesus Kristus, Catat Rutenya

PT KAI akan mengoperasikan 924 kereta api jarak jauh atau rata-rata 231 perjalanan kereta api jarak jauh pada libur panjang akhir pekan ini.

img_title
VIVA.co.id
27 Maret 2024