Anies Revisi Pergub Era Ahok yang Hambat Penerima KJP Dapat KIP

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Sumber :
  • VIVA/Misrohatun Hasanah

VIVA – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, menyinggung peraturan gubernur (pergub) yang menghambat penerima Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus juga bisa menerima dana bantuan Kartu Indonesia Pintar (KIP).

PKB Segera Uji Kelayakan Anies sebagai Cagub Jakarta 2024

KJP adalah program pemerintah daerah Provinsi DKI, untuk warganya dalam membantu di sektor pendidikan. Sementara itu, KIP adalah program pemerintah pusat sejak era Presiden Joko Widodo.

"Mulai tahun lalu KIP sudah bisa dibagikan di Jakarta. Sebelumnya kita memiliki kendala. Karena ada peraturan yang membatasi penerima KJP tak bisa menerima KIP. Waktu itu ada Pergub 174 Tahun 2015," kata Anies, di hadapan Presiden Jokowi dan 3.300 penerima KIP, di SLB Negeri Pembina, Cilandak Jakarta Selatan, Rabu 6 Maret 2019.

Jawaban Anies soal Harapan Kaesang Duet Bareng di Pilgub Jakarta

Kini, setelah pergub yang diterbitkan era gubernur sebelumnya (saat itu Gubernur DKI Jakarta dijabat Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok) direvisi, maka kini siswa dan siswi penerima KJP juga berhak mendapat KIP. Keputusan ini, disambut meriah para penerima KIP yang hadir.

"Alhamdulillah tahun lalu kita koreksi pergub itu dengan Pergub Nomor 4 Tahun 2018. Sekarang penerima KJP Plus juga bisa menerima KIP," kata mantan mendikbud itu.

PDIP Blak-blakan Berpeluang Usung Anies di Pilgub Jakarta, Jalin Komunikasi dengan PKB

Anies menegaskan bahwa KIP merupakan program nasional. Maka sepatutnya, warga Jakarta yang kemampuan ekonominya rendah juga bisa mendapatkan bantuan itu layaknya daerah lain.

Dengan KJP Plus dan KIP, maka dana bantuan untuk siswa di DKI menjadi bertambah. Anies berharap, bisa digunakan dengan baik.

"Mudah mudahan dengan sumber bantuan yang lebih banyak, adik-adik kita mendapat pendidikan lebih baik dan menjadi anak-anak yang punya masa depan cerah," ujarnya. (art)    

Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa di Rakernas PDIP

Andika Perkasa Masuk Radar PDIP jadi Cagub untuk Pilkada 2024

PDIP terus menjalin komunikasi dengan parpol lain dalam urusan koalisi di Pilkada 2024. Andika Perkasa diproyeksikan jadi cagub.

img_title
VIVA.co.id
9 Juni 2024