Detik-detik Kapal Nelayan Terbakar di Kepulauan Seribu

Kadiv Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono
Sumber :
  • VIVA/Rintan Puspitasari

VIVA – Kapal nelayan terbakar di Perairan Kepulauan Seribu menewaskan 3 Anak Buah Kapal (ABK) serta satu ABK hilang. Kepolisian merinci detik-detik mencekam kapal pencari cumi itu dilalap si jago merah.

Lagi Snorkeling, Warga Temukan Mayat Wanita dengan Wajah Hancur

Kebakaran terjadi sekira pukul 19.00 WIB Senin malam diduga akibat radiator yang meledak. Sekitar pukul 22.04 WIB, kabar ini baru terdengar oleh Kansar Jakarta untuk ditindaklanjuti.

"Pukul 22.09 WIB, menghubungi Kapten kapal Putera Bahagia, tapi tidak  diangkat tiga kali," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Argo Yuwono saat dikonfirmasi, Selasa, 12 Maret 2019.

Rencana Food Estate di Kepulauan Seribu, Heru Budi Bilang Begini

Kapal Putera Bahagia dihubungi untuk dimintai pertolongan membantu evakuasi korban kapal Riki Baru yang terbakar itu. Sebab, dalam kapal yang terbakar ada sebanyak 18 ABK.

Pukul 23.45 WIB, Kapolres Kepulauan Seribu Ajun Komisaris Besar Polisi M Sandy Hermawan, dengan anggotanya beserta Dir Pol Airud Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Edfrie R Maith berangkat ke lokasi. 

Heru Budi Berencana Bangun Food Estate di Kepulauan Seribu Tahun Depan

Kemudian, sekira pukul 01.01 WIB tim gabungan berhasil menemukan KM Putera Bahagia yang telah menyelamatkan korban selamat dan satu korban meninggal dunia dari KM Riki Baru.

"Pukul 01.49 WIB tim berhasil menemukan KM Riki Baru yang masih terbakar dan korban meninggal dua orang yang masih memakai pelampung dan terikat tali. Tm berusaha mengevakuasi korban namun terkendala gelombang dan peralatan," ujarnya.

Sekitar pukul 03.24 WIB, Kapal SAR Jakarta tiba dan merapat ke kapal KM Bira Polres Kepulauan Seribu, serta KM Putera Bahagia untuk serah terima korban dan melanjutkan pencarian. 

Hingga kini, tim gabungan masih terus mencari satu orang ABK yang hilang dalam kejadian tersebut. (ren)


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya