Kampanye Kedua di Ibu Kota, Sandiaga Nostalgia Pilkada Jakarta

Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno di Jakarta Utara.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Syaefullah

VIVA – Calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Salahudin Uno, melakukan kegiatan safari politiknya di Gelanggang Remaja Jakarta Utara (GRJU), Jalan Yos Sudarso, Jakarta Utara, Senin, 25 Maret 2019.

Prabowo Kaget Ada Pemuda Ngaku Siap Mati untuknya di Pilpres 2019: Saya Suruh Pulang!

Sandiaga menuturkan, kegiatan kampanye terbuka kedua di wilayah Jakarta ini karena Jakarta merupakan awal menuju perubahan, pada saat Pemilihan Kepala Daerah Jakarta 2017 lalu. 

"Saya ingin memulai sebagai nostalgia bahwa jelas Jakarta sebagai awal perubahan di Indonesia. Mari kita gelorakan semangat ini," ujar Sandiaga di lokasi. 

Prabowo Cerita Tak sampai Satu Jam Putuskan Terima Ajakan Jokowi Gabung Kabinet

Sandiaga berkomitmen tegas akan membuka lapangan pekerjaan dengan program yang langsung menyentuh masyarakat, serta komitmen tegas menghadirkan harga pokok stabil sudah terwujud di Jakarta. "Perubahan ini akan kita bawa ke Indonesia," ujarnya. 

Untuk itu, ia mengucapkan terima kasih kepada warga Jakarta Utara yang sangat signifikan dalam dua tahun mengawal perubahan di Jakarta. 

Lembaga Survei yang Hasilnya Akurat dan Kredibel Bakal Jadi Rujukan di Pilpres 2024

"Insya Allah aroma angin perubahan ini akan kita bawa ke tingkat nasional semoga Jakarta Utara menjadi bagian awal perubahan Indonesia adil makmur," ujarnya. (ase)

PSMTI Diterima Presiden Jokowi di Istana

Paguyuban Marga Tionghoa Dorong Gunakan Hak Pilih 14 Februari untuk Lahirkan Pemimpin Berkualitas

Jelang pencoblosan Pemilu 2024, pada 14 Februari pekan depan, masyarakat diimbau agar menggunakan hak pilihnya dengan bijak. Untuk bisa memilih pemimpin yang berkualitas.

img_title
VIVA.co.id
6 Februari 2024