Viral, Foto Aparat Keamanan Bawaslu Bikin Netizen Terenyuh

Polisi kawal massa peserta aksi di depan Bawaslu
Sumber :
  • VIVA.co.id/Reza Fajri

VIVA – Saat ketegangan menyelimuti Jakarta, dengan kericuhan yang terjadi di beberapa lokasi, terselip momen indah yang mengundang reaksi haru para netizen. 

Ratusan Pengunjuk Rasa Anti-Perang Ditangkap di Seluruh Rusia

Momen tersebut yaitu ketika seorang polisi yang sedang bertugas mengamankan Jakarta, melakukan video call dengan buah hatinya. 

Foto yang di-posting oleh salah satu akun @jakartainfo itu menjadi viral di media sosial. Foto tersebut berasal dari seorang jurnalis foto bernama Mas Agung Wilis. Dia sedang mengabadikan momen di depan Gedung Bawaslu. 

Harga Kedelai Naik, Perajin Tahu-Tempe Semanan Mogok 3 Hari

"Aparat kepolisian melepas lelah, dan rindu keluarga di rumah. Saat bertugas di Bawaslu tadi malam," tulis akun Instagram @jktinfo.

Selain itu, terdapat juga foto seorang aparat TNI yang humanis yang sedang memberikan oksigen kepada salah satu warga di kawasan MH Thamrin. 

Calon Anggota KPU-Bawaslu Wajib Tes PCR 2 Kali Sebelum Uji Kelayakan

Foto tersebut memperlihatkan keikhlasan seorang TNI membantu warga yang sedang sakit karena sesak nafas.

"Nilai sebuah keikhlasan dan ketulusan di bulan Ramadhan," tulis akun @jktinfo. 

Beragam komentar netizen atas foto tersebut. Di antara netizen berkomentar:

"Doaku menyertai kalian yang sedang bertugas sehingga terpaksa jauh dr keluarga."

"Terimakasih Pak Polisi anda sudah berjaga dengan baik. Tuhan Menyertai BapaK Dan Keluarga." 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya