Bocah 10 Tahun Ditemukan Tewas di Lubang Misterius Kali Ciliwung

Tim SAR mencari bocah yang hilang setelah tenggelam di Kali Ciliwung, dekat Perumahan Puspa Raya, kawasan Bojonggede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin pagi, 24 Juni 2019.
Sumber :
  • VIVA/Zahrul Darmawan

VIVA – Brama Bakti, bocah 10 tahun, ditemukan tak bernyawa setelah sempat hilang akibat tenggelam di Kali Ciliwung, dekat Perumahan Puspa Raya, kawasan Bojonggede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Jasad korban ditemukan Tim SAR gabungan pada Senin pagi, 24 Juni 2019.

28 RT di Jakarta Terendam Banjir, Hek Kramat Jati Mulai Surut

Kejadian bermula ketika korban bersama dua orang temannya bermain getek (rakit dari bambu) di Kali Ciliwung, Minggu, 23 Juni. Tiba-tiba, setelah kedua temannya di darat, perahu getek yang korban tumpangi terbalik.

Sejumlah warga dan keluarga sempat berusaha mencari dengan peralatan seadanya. Namun korban baru bisa ditemukan tadi pagi, sekira pukul 10.04 WIB. Diduga kuat, Brama tewas karena tenggelam setelah terseret arus lubang yang berada di dasar Ciliwung, atau yang biasa disebut warga sekitar kedungan.

Gerakan Ciliwung Bersih Kenalkan Wajah Baru Sungai Ciliwung, Bisa Wisata Sambil Belajar

Menurut Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Bojonggede Iptu Jajang, jasad korban ditemukan di dalam kedungan oleh tim SAR. “Dugaan sementara kami, korban terseret ke dalam arus yang berputar di permukaan palung atau orang sini nyebutnya kedungan. Perkiraan kami kedalamannya lebih dari tujuh meter,” katanya.

Guna penyelidikan, kasus itu ditangani Polsek Bojonggede, sedangkan jasad korban kemudian dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan lalu dimakamkan.

PSI Dukung Masa Jabatan Pj Gubernur DKI Heru Budi Diperpanjang: Pemimpin yang Cukup Luwes
Petugas gabungan memasang bronjong mencegah banjir kali hek kramat jati

Petugas Gabungan Pasang Bronjong di Tanggul Jebol Kali Hek Kramat Jati

BPBD DKI Jakarta memasang bronjong atau tumpukan batu kali di Hek kawasan Kramat Jati, Jakarta Timur untuk menangani limpasan air atau banjir di daerah itu.

img_title
VIVA.co.id
25 Maret 2024