Polisi Kembangkan Kasus Nunung dan Suami ke Luar Kota

Nunung dan suaminya.
Sumber :
  • Instagram/@Nungers63.id

VIVA – Polisi melakukan pengembangan terhadap kasus narkotika yang menjerat Tri Retno Prayudati alias Nunung dan suaminya July Jan Sambiran. Keduanya ditangkap pada Jumat 19 Juli 2019 di kediaman mereka, Tebet, Jakarta Selatan.

Terbongkar! Atlet e-Sport Terlibat Kasus Narkoba Liquid Ganja Bareng Chandrika Chika

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono menyebut bahwa penyidik memang tengah mengembangkan kasus Nunung, pengembangan itu dilakukan hingga ke luar kota.

"Penyidik baru pengembangan ke luar kota," ucap Argo, Minggu 21 Juli 2019.

Terpopuler: Beberapa Selebgram Ditangkap Polres Jaksel, hingga Daftar Harga Tiket Konser Sheila On 7

Meski Argo enggan merinci soal kasus Nunung, diduga pengembangan dilakukan untuk menangkap E yang merupakan buronan pemasok sabu kepada Hadi Moheriyanto (rekan Nunung) yang juga diamankan polisi.

Argo sebelumnya sempat menyebut bahwa dari hasil pemeriksaan sementara, Hadi Moheriyanto sempat mengaku mendapat sabu itu dari E di wilayah Cibinong, Bogor, Jawa Barat.

Berhasil Gagalkan Penyelundupan Sabu, 2 Prajurit Pulanggeni Kopasgat TNI AU Dapat Penghargaan

"(Hadi) Memperoleh sabu dari DPO E dengan cara tempel," ungkapnya.

Jefri Nichol

Diduga Sindir Chandrika Chika, Jefri Nichol Disenggol Netizen Soal Kasus Narkobanya Sendiri

Tidak sedikit netizen yang justru mengingatkan Jefri Nichol bahwa ia juga pernah tersandung kasus narkoba sehingga ia tidak semestinya menyindir orang lain.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024