Ahok Bilang Kita Kudu Percaya Anies Lebih Pintar Atasi Banjir

Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok
Sumber :
  • Tangkapan layar YouTube

VIVA – Banjir besar yang terjadi pada awal tahun ini di sejumlah wilayah di Indonesia termasuk DKI Jakarta menimbulkan banyak kerugian. Bahkan  Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sampai digugat warganya karena tak bisa mengatasi banjir beberapa waktu lalu. 

China Dilanda Banjir Bandang, 4 Orang Tewas dan 10 Hilang

Soal masalah banjir di Ibu Kota, mantan gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tak pernah lagi memberikan saran kepada mantan menteri pendidikan dan kebudayaan tersebut untuk mengatasinya. Itu termasuk konsep normalisasi dan naturalisasi yang sempat ramai diperdebatkan dalam mengatasi banjir. 

"Sudahlah, kita harus percaya Pak Anies itu lebih pintar ngatasinya," kata Komisaris Utama PT Pertamina itu usai bertemu dengan Kepala Staf Presiden Jenderal TNI (Purn) Moeldoko di Jakarta, Selasa, 14 Januari 2020, dikutip dari VIVAnews. 

Ogah Bawel soal Jatah Menteri PAN, Zulhas Pasrah ke Prabowo

Menurut dia, sudah banyak orang yang bicara soal cara mengatasi banjir. Bahkan, mereka yang memberikan masukan tersebut merupakan temannya. 

"Sudah banyak yang kasih masukan kok. Temen gue udah ngasih masukan," ujarnya.    

Jangan Kaget dengan Spesifikasi Mobil Gagah AHY Seharga Rp1,1 Miliar

Sementara itu, akibat masalah banjir Jakarta, selain muncul gugatan menuntut ganti rugi akibat banjir dan muncul lagi petisi pencopotan Anies dari jabatannya, juga terjadi aksi unjuk rasa di Balaikota DKI Jakarta pada siang hari ini. Massa yang berdemo terdiri dari dua kubu, yakni kontra Anies dan pro Anies.   

Pertemuan Ketua Umum Partai Koalisi Indonesia Maju

Komposisi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran Tunggu Penetapan Resmi KPU

Meski Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka telah resmi menjadi Presiden terpilih dan Wakil Presiden terpilih, pasca putusan MK, tapi pembahasan soal menteri belum

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024