6 Juni 2020, 25 Rumah di Mampang Ludes Dilalap Si Jago Merah

Petugas Dinas Pemadam Kebakaran saat berjuang memadamkan api. (Foto ilustrasi)
Sumber :
  • VIVA / Ridho Permana

VIVA – Kebakaran di kawasan jakarta Selatan, Sabtu 6 Juni 2020 menghanguskan 25 rumah. Kebakaran terjadi di RT 09 RW 03 di jl Mampang Prapatan VIII Kelurahaan Tegal parang Kecamatan Mampang Prapatan Jakarta Selatan.

Terkuak, Toko Frame Mampang yang Alami Kebakaran Maut Tidak Punya Pintu Darurat

Petugas Informasi dan Komunikasi Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Selatan, Suparman mengatakan kebakaran terjadi pada pukul 15.35 WIB dan api melahap bangunan yang semi permanen. 

“Unit tiba di lokasi 15.40 WIB, dan bangunan yang terbakar semi permanen” kata suparman ketika di konfirmasi, Sabtu 6 Juni 2020.

Kebakaran Pabrik Rotan di Cirebon, Kerugian Capai Rp10 Miliar

Baca Juga: Mbah Mijan: Ki Gendeng Pamungkas The Legend of Seniman Ghaib

Suparman menduga api berasal sambungan listrik yang kendor, mengakibatkan percikan api dari kabel listrik di plafon. "Infonya diduga dari korsleting yang kendor, dari atas plafon” ujar suparman.

Usut Penyebab Kebakaran Toko Frame di Mampang, Polisi Bakal Gelar Olah TKP Pekan Depan

Sebanyak 18 unit mobil pemadam, 11 unit pompa dan 85 personel dikerahkan untuk memadamkan api yang melahap 25 rumah tersebut

Puluhan petugas dikabarkan berhasil menaklukkan si jago merah pada pukul 19.00 WIB. Petugas memastikan tidak ada korban luka ataupun korban meninggal dunia dalam kebakaran ini.

Mobil Sedan Ludes Hangus Terbakar di SPBU Ngadirojo Wonogiri

Mobil Sedan Ludes Hangus Terbakar di SPBU Ngadirojo Wonogiri, Polisi Langsung Olah TKP

Sebuah mobil sedan terbakar di SPBU Kecamatan Ngadirojo, Wonogiri saat hendak isi BBM pada Selasa, 23 April 2024. Polisi langsung olah TKP.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024