Sistem Satu Arah di Tanah Abang Jadi Permanen

VIVAnews - Pengalihan arus lalu lalu lintas dengan sistem satu arah (SSA) di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, yang mulai diberlakukan sejak Kamis 4 Februari 2010, terbukti efektif mengurai macet. Sehingga hasil evaluasi Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta selama lima hari terakhir ini menyimpulkan penumpukan kendaraan yang sering terjadi di kawasan ini berhasil diatasi. Karena itu, SSA akan jadi permanen.

"Kami akan menerapkan sistem satu arah di kawasan Tanah Abang ini secara permanen," kata Muhamad Akbar, Kepala Bidang Manajemen dan Teknik Rekayasa Lalu Lintas Dishub DKI yang di kutip dari situs Pemerintah Provinsi DKI.

Hasil evaluasi yang dilakukan Dishub, beberapa titik kemacetan seperti persimpangan lalu lintas Jatibaru, flyover Jatibaru hingga Jalan Brigjen Katamso yang biasanya macet pada pagi dan sore hari, kini lancar.

Selain itu, arus kendaraan di Jalan Abdul Muis dan Jalan Budi Kemuliaan, yang biasanya macet total pada sore hari, kini juga lancar. Terusan Cideng dan arah jalan menuju Kebon Sirih kini juga relatif lancar saat pagi dan sore hari.

"Hasil evaluasi itulah yang membuat kami menetapkan SSA di Tanah Abang ini menjadi permanen," ujarnya.

Masyarakat pengguna jalan yang pada hari pertama penerapan SSA masih kebingungan, kini sudah mulai bisa memahami. Tidak ada lagi pengguna jalan yang menghentikan kendaraannya dan bertanya pada petugas. Apalagi petugas juga sudah memasang berbagai rambu lalu lintas guna memudahkan dan memberi petunjuk pada mereka.

Keberhasilan SSA di Tanah Abang ini membuat Dinas Perhubungan DKI berencana menerapkan sistem serupa di wilayah lain. Saat ini, dinas sedang melakukan pengkajian di beberapa wilayah yang dianggap rawan macet. Di antaranya persimpangan Tomang dan Senen. Apabila dari hasil kajian wilayah itu bisa dilakukan sistem satu arah, maka akan dilakukan.

"Dengan keberhasilan ini, kami berencana menerapkan sistem satu arah di wilayah-wilayah rawan macet lainnya di DKI Jakarta," katanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, ruas jalan yang ditutup dalam program SSA Tanah Abang meliputi Jalan Jatibaru, dari persimpangan Jalan Jatibaru – Jalan Cideng ke arah persimpangan Jalan Abdul Muis – Jalan Kebon Sirih (Barat ke Timur).

Kemudian Jalan Fachrudin, dari persimpangan Jalan Abdul Muis – Jalan Kebon Sirih (Hotel Millenium) ke arah persimpangan Jalan Fachrudin - underpass Tanah Abang. Lalu Jalan Terusan Cideng, dari persimpangan Jalan Fachrudin - underpass Tanah Abang ke arah persimpangan Jalan Jatibaru - Cideng.

 

Kabar Gembira Ini untuk Penggemar BTS dan Kopi
Hwang Sun-hong,

Lawan Timnas Indonesia U-23, Pelatih Korea Khawatir karena Hal Ini

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Korea Selatan U-23 pada laga perempat final Piala Asia U-23 2024. Duel berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Jumat dini hari

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024