Heroik, Petugas Damkar Selamatkan Tangan Pemuda yang Terjepit Mesin

Petugas Damkar melakukan penyelamatan pemuda terjepit mesin penggiling daging.
Sumber :
  • VIVa.co.id/ Zahrul Darmawan (Depok)

VIVA – Petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok, tak selalu berhadapan dengan kobaran api dan bencana alam. Terkadang, mereka juga dibutuhkan untuk berbagai aksi penyelamatan lainnya. 
        
Seperti yang terjadi di kawasan Cimanggis, Sabtu, 29 Agustus 2020 lalu. Seorang pemuda, Dimas Santoso (20 tahun) nyaris kehilangan tangan akibat terjepit mesin penggiling daging. Beruntung, ia selamat setelah dibantu sejumlah petugas DPKP. 

Ngeri, Seorang Pekerja Tewas Setelah Jatuh ke Mesin Jet di Bandara Schiphol

Baca juga: Dramatis, Petugas Pemadam Kebakaran Lepaskan Cincin di Jari Remaja

Kepala Bidang Penanggulangan Bencana pada DPKP Kota Depok, Denny Romulo menuturkan, pihaknya mendapat laporan peristiwa itu sekira pukul 21.00 WIB. "Kita dihubungi ada yang tangannya masuk penggilingan daging," katanya, Minggu, 30 Agustus 2020.
        
Butuh waktu sekira tiga jam untuk menyelamatkan korban. "Tim Damkar dapat bekerja dengan baik, proses penyelamatan lancar dan korban selamat, namun dengan kondisi dua jari hancur," ujarnya.

Viral Pemuda Ini Transplantasi Kornea Gara-gara Sering Garuk Mata

Denny mengatakan, proses penyelamatan semakin terbantu karena lokasi kejadian dekat dengan Rumah Sakit Bhayangkara. "Jadi korban langsung mendapat penanganan perawat seperti dapat infus dan oksigen dari rumah sakit," ujarnya.
 

Pelumas Baru Mobil Lubricants

Canggihnya Pelumas Mobil Zaman Sekarang

Mobil Lubricants sebagai merek pelumas yang dinaungi oleh PT ExxonMobil Lubricants Indonesia menghadirkan produk terbaru, yaitu pelumas yang bisa memberikan perlindungan

img_title
VIVA.co.id
30 Mei 2024