BMKG: Hujan Guyur Wilayah Jabodetabek Ini hingga Siang Hari

Warga berjalan menggunakan payung saat turun hujan di Jakarta. (Foto ilustrasi)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

VIVA – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca di wilayah Ibu Kota dan sekitarnya pada Kamis, 3 Desember 2020. Hujan diprediksi terjadi di sejumlah wilayah di Jabodetabek.

Setelah Dubai, Hujan Ekstrem Diprakirakan Akan Landa Arab Saudi

Pada siang ini, hujan ringan masih akan terjadi di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Wilayah lainnnya di DKI Jakarta akan cerah berawan. 

Sementara itu, pada malam hari, diprediksi terjadi hujan ringan di Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu serta sisanya cerah berawan. Lalu, pada dini hari diprediksi seluruh wilayah DKI Jakarta cerah berawan.

BMKG Sebut Gelombang hingga 2,5 Meter Bakal Terjadi di Perairan Indonesia, Ini Lokasinya

Suhu Ibu Kota pada hari ini berada di kisaran 24-28 derajat celsius dengan kelembapan 80-95 persen.

Untuk Kota Bogor saat siang akan terjadi hujan disertai petir. Di kala malam turun hujan ringan dan akan berawan saat dini hari nanti. Suhu Kota Bogor berada di kisaran 20-33 derajat celsius dengan kelembapan 60-95.

Bandara Dubai Beroperasi Kembali Setelah Banjir Bandang

Wilayah kota Depok diprediksi terjadi hujan disertai petir saat siang hari, berawan saat malam hingga dini hari. Bekasi, akan terjadi hujan ringan siang hari. Malam dan dini hari akan berawan.

Kemudian, Kota Tangerang diprediksi masih hujan ringan saat siang hari dan berawan di kala malam hingga dini hari. (art)

Ilustrasi - Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Kota Kupang, NTT.

Hujan Sedang hingga Lebat Diperkirakan Guyur Sejumlah Daerah pada Hari Ini

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengingatkan risiko hujan sedang hingga lebat di sejumlah wilayah Indonesia pada Rabu.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024