Heboh, Helikopter Mendarat di Lapangan Warga Depok

Sebuah helikopter mendarat di Lapangan Hawai, Kecamatan Beji, Depok, Jawa Barat, pada Kamis sore, 17 Desember 2020.
Sumber :
  • VIVA/Zahrul Darmawan

VIVA – Sebuah helikopter mendarat di Lapangan Hawai, Kecamatan Beji, Depok, Jawa Barat, pada Kamis sore, 17 Desember 2020. Peristiwa ini sempat menyedot perhatian warga hingga akhirnya viral di media sosial.

Proyek Pengolahan Sampah Jadi Energi di Bekasi Terancam Gagal Karena Tata Kelola Buruk

Dalam video rekaman berdurasi 1 menit 55 detik itu, seorang warga menyebut penumpang dalam helikopter tersebut adalah bos D’Mall. “Helikopter yang punya D’Mall mendarat di Lapangan Hawai,” ujar warga yang merekam peristiwa itu.

Baca: Bubarkan Demo Pakai Helikopter, 4 Polisi Terancam Dipecat

Dilaporkan Hilang, Seorang Pria Ditemukan Tewas Dicor Dalam Rumah di Cimahi

Namun ketika VIVA mencoba mengklarifikasi, pihak D’Mall justru mengaku tidak tahu. "Enggak ada bos D’Mall pakai helikopter. Yang pasti sih bukan; kalau mau pakai heli sudah dari dulu-dulu kali. Kalaupun ada (helikopter) kita pasti nyiapin dulu landasannya enggak di sana (lapangan), kan jauh,” kata seorang manajemen D’Mall, Djaenal.

Kepala Kepolisian Sektor Beji Komisaris Polisi Fatimah hingga berita ini diturunkan belum memberikan keterangan, meski telah berulang kali dihubungi melalui sambungan telepon selular. (ase)

Israel vs Iran, Mana Lebih Unggul dalam Perlengkapan Militer?
VIVA Militer: Pasukan Divisi Lintas Udara ke-101 Angkatan Darat Amerika Serikat

5 Negara dengan Angkatan Udara Terkuat di Dunia Tahun 2024, Indonesia Gak Termasuk?

Di tahun 2024, lima negara menonjol dengan kekuatan Angkatan Udara mereka. Amerika Serikat masih memimpin daftar tersebut, menunjukkan dominasinya yang tak terbantahkan.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024