Polsek Pademangan Selidiki Video Pria Melompat dari Jalan Layang

Ilustrasi bahaya
Sumber :
  • columan.com

VIVA – Kapolsek Pademangan, Kompol Arga Dija Putera mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan penelusuran terhadap beredarnya video seorang pria melompat dari sebuah jalan layang. Sebelum melompat, ia berlari menyeberangi jalanan yang lebar dan ramai dengan kendaraan.

Viral! Warung Kelontong di Spanyol Mirip di Indonesia, Netizen: Ini Mah Warung Madura

“Kita kami akan cari yang membuat video tersebut," kata Arga pada Selasa, 23 Februari 2021.

Untuk itu Arga meminta warga tidak mengikuti tindakan yang ada di video tersebut. Sebab perbuatan yang dilakukan pria itu bisa berakibat amat fatal dan sangat berbahaya.

Remaja Perempuan 16 Tahun Ditemukan Tewas Usai Ngamar Bareng 2 Pria di Hotel Jaksel

"Kami imbau jangan ada lagi yang melakukan hal seperti itu, karena sangat berisiko untuk dirinya sendiri maupun untuk orang lain," ujarnya.

Seorang pria melompat dari jalan layang hingga viral di media sosial. Sebelum melompat, ia berlari menyeberangi jalanan yang lebar dan ramai kendaraan. Kemudian pria itu mendarat di atap gedung tua dengan cara berguling dan berteriak bak di film-film aksi.

Ford Fiesta Nekat Tembus Jalur Bromo, Berujung Tersangkut di Rawa

Untungnya tidak ada yang terluka dalam video tersebut. Meski begitu, aksi itu sangat berbahaya. 

Begitu ditelusuri, lokasinya di Kemayoran yang menghubungkan Jalan Lodan Raya dengan Jalan Benyamin Sueb, Pademangan, Jakarta Utara.

Ilustrasi pengendara sepeda motor

Akibat Rem Mendadak, Pengendara Motor Tabrak Pikap hingga Terjungkal

Baru-baru ini terjadi di media sosial, sebuah video di media sosial memperlihatkan pengendara motor menabrak sebuah mobil pikap hingga terjungkal.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024