Polsek Pademangan Selidiki Video Pria Melompat dari Jalan Layang

Ilustrasi bahaya
Sumber :
  • columan.com

VIVA – Kapolsek Pademangan, Kompol Arga Dija Putera mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan penelusuran terhadap beredarnya video seorang pria melompat dari sebuah jalan layang. Sebelum melompat, ia berlari menyeberangi jalanan yang lebar dan ramai dengan kendaraan.

Sandiaga Uno Puji Karung Penyelamat Motor di Turunan Maut, Reaksi Netizen di Luar Dugaan

“Kita kami akan cari yang membuat video tersebut," kata Arga pada Selasa, 23 Februari 2021.

Untuk itu Arga meminta warga tidak mengikuti tindakan yang ada di video tersebut. Sebab perbuatan yang dilakukan pria itu bisa berakibat amat fatal dan sangat berbahaya.

Hujan Badai di Dubai: Muazin Ubah Lafadz Azan, Netizen: Merinding!

"Kami imbau jangan ada lagi yang melakukan hal seperti itu, karena sangat berisiko untuk dirinya sendiri maupun untuk orang lain," ujarnya.

Seorang pria melompat dari jalan layang hingga viral di media sosial. Sebelum melompat, ia berlari menyeberangi jalanan yang lebar dan ramai kendaraan. Kemudian pria itu mendarat di atap gedung tua dengan cara berguling dan berteriak bak di film-film aksi.

Terpopuler: Kebiasaan yang Buat Pria Disfungsi Ereksi sampai Negara yang Diramalkan Hilang dari Peta

Untungnya tidak ada yang terluka dalam video tersebut. Meski begitu, aksi itu sangat berbahaya. 

Begitu ditelusuri, lokasinya di Kemayoran yang menghubungkan Jalan Lodan Raya dengan Jalan Benyamin Sueb, Pademangan, Jakarta Utara.

Masyarakat Dubai Main Jetski Saat Banjir (Doc: TikTok)

Heboh Warga Dubai Asyik Main Jet Ski saat Kebanjiran, Warganet: Baru Mau Kirim Mi Instan

Meski dilanda banjir untuk pertama kalinya setelah 75 tahun, warga Dubai, khususnya di kawasan Al Barsha terlihat menikmati momen kebanjiran di wilayah tersebut.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024