Pria Ini Pasrah saat Ransel Isi 19 Kg Sabu Diambil Polisi

Polisi ungkap peredaran sabu yang dikirim lewat bus AKAP
Sumber :
  • VIVA / Andrew Tito (Jakarta)

VIVA – Satnarkoba Polres Metro Jakarta Barat mengungkap pengiriman sabu jumlah besar yang mengirimkan sabu dengan menggunakan bus Antar Kota Antar Provinsi AKAP dengan membawa 19,6 Kg sabu dari Aceh menuju Jakarta.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Komebspol Yusri Yunus mengatakan, pelaku kurir berinisial USM (35) berhasil di tangkap pihak Polres Metro Jakarta di Terminal Kampung Melayu Jakarta Timur, pada 4 September 2021.

“Tersangka kurir dengan inisial USM ini berhasil ditangkap tim Satnarkoba Polres Metro Jakarta Barat di Terminal Kampung Melayu Jakarta Timur, petugas temukan tas ransel yang dibawa tersangka berisi sabu sebanyak 19 paket dengan berat 19,6 KG” ujar Yusri saat rilis kasus di Mapolres Metro Jakarta Barat.

Yusri mengatakan, kurir sabu asal Aceh tersebut kemudian di kembangkan dan polisi berhasil ungkap 7 kasus lainnya peredaran sabu dan ganja melalui jalur darat Ekpedisi dan angkutan umum.

Dalam kasus ini polisi menangkap 9 orang tersangka dengan masing masing inisial USM (35), ADM(37), DG (23), FR(24),MI(25), RN(30), RR(35),PI(33),FP(31).

“Tujuh kasus peredaran ganja sabu lainnya yang menggunakan pengiriman ekspedisi dan jalur darat, berhasil kita ungkap bersarkan hasil kerja sama Polres Metro Jakarta Barat dengan pihak Bea Cukai” ujarnya.

Dalam hal ini polisi berhasil menyita barang bukti sebanyak 22,3 KG ganja dan 22,2 KG sabu yang berhasil di edarkan jaringan ini hingga ke wilayah Malang Jawa Timur.

Para tersangka dan barang bukti narkoba tersebut di bawa ke Mapolres Metro Jakarta Barat guna dilakukan proses hukum.

Bea Cukai dan BNN Sita dan Musnahkan 21 Kilogran Sabu di Tangerang

Atas perbuatannya, 9 orang tersangka di kenakan pasal 112 dan 114 KUHP dengan ancaman hukuman penjara seumur hidup hingga hukuman mati.

Ungkap kasus produksi narkotika tembakau sintetis di Tangsel

Produksi Tembakau Sintetis, Remaja di Tangerang Ditangkap Polisi

Petugas menangkap remaja tersebut saat melakukan patroli pengamanan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024