Polsek Cibinong Bogor Buka Layanan Vaksinasi Malam Hari

Polsek Cibinong gelar vaksinasi COVID-19 malam hari.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Muhammad AR (Bogor)

VIVA – Berbagai cara dilakukan untuk mengebut target vaksinasi dan mencapai herd immunity di Kabupaten Bogor. Di antaranya, dengan menggelar vaksinasi malam hari, seperti yang dilakukan  Satgas COVID-19 di Kepolisian Sektor (Polsek) Cibinong, Polres Bogor, Jawa Barat.

Viral Video Detik-detik Pak Ogah Diseruduk Mobil hingga Terpental 30 Meter di Tanjang Duren 

Melihat banyak masyarakat yang sibuk dengan aktivitas pagi hingga sore hari, petugas membuka layanan vaksinasi bagi warga pada sore pukul 16.30 WIB hingga malam hari 21.00 WIB. Berlokasi di Jalan Kayu Manis Nomor 10, Kelurahan Cirimekar, Cibinong, lokasi vaksinasi ini amat diminati masyarakat, terutama pekerja. 

“Kami melaksanakan dari sore sampai malam hari dengan sasaran masyarakat yang bekerja atau berwirausaha, tidak sempat melaksanakan vaksinasi pagi hari,” kata Kapolsek Cibinong Ajun Komisaris Polisi Bayu Tri Nugraha kepada VIVA, Rabu, 13 Oktober 2021.

5 Syarat Kucing Peliharaanmu Sudah Bisa Divaksin Biar Tetap Sehat

Bayu mengatakan, untuk syarat sendiri sama seperti lokasi vaksinasi lainnya, yakni KTP bagi usia 17 tahun ke atas dan kartu keluarga bagi anak usia 12 tahun ke atas.

Sosialisasi Prokes

WHO Peringatkan Ancaman Wabah Penyakit yang Serang Anak-anak di 2024

Selain kegiatan vaksinasi, kata Bayu, Polsek Cibinong juga mengelar kegiatan imbauan protokol kesehatan (prokes) bagi masyarakat. Sebab selain vaksinasi, mencegah penularan virus COVID-19 dengan saling mengingatkan mematuhi dan menjalankan protokol kesehatan 5M: memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan membatasi mobilitas dan interaksi. 

Polsek Cibinong gelar vaksinasi COVID-19 malam hari.

Photo :
  • VIVA.co.id/ Muhammad AR (Bogor)

“Melalui semua unit di Polsek baik Reskrim maupun Babinkamtimbas melalui 13 kelurahan dan kami menggandeng organisasi masyarakat untuk memantau menyosialisasikan protokol kesehatan ini dan vaksinasi ini,” ujarnya. 

Berdasarkan data Polsek Cibinong hingga Selasa, 12 Oktober 2021 sudah ada 8.223 warga mengikuti vaksinasi sejak September lalu. Untuk tenaga medis dalam vaksinasi ini pihak kepolisian dibantu Direktur Rumah Sakit Daerah (RSUD) Cibinong dan Ikatan Dokter Indonesia hingga Ketua Ranting Ikatan Bidan Indonesia ranting Cibinong, Lauren. 

“Ada lima petugas kesehatan yang bersama kami standby di Polsek untuk kegiatan vaksinasi ini,” kata Bayu.

Seorang warga yang mengikuti vaksinasi malam hari mengaku sangat terbantu dengan adanya program ini. Sebab, banyak warga pekerja pabrik yang harus cuti dan izin saat mengikuti vaksinasi.

“Saya sangat berterima kasih kepada Polsek Cibinong yang mengadakan vaksin di malam hari, ini sangat bermanfaat dan membantu kami para pekerja yang pulang sore dan malam hari, kami tidak harus mengajukan izin dan libur,” kata Nurfitri.

#pakaimasker

#jagajarakhindarikerumunan

#cucitanganpakaisabun

#ingatpesanibu

#satgascovid19


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya