Gerak Cepat BMI Bantu Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

BMI siagakan posko bantuan untuk korban kebakaran depo Pertamina Plumpang
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Metro – Banteng Muda Indonesia (BMI) turun langsung menyalurkan bantuan kepada korban di kawasan permukiman Tanah Merah, yang terdampak kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta pada Minggu, 5 Maret 2023.

Kebakaran Pabrik Rotan di Cirebon, Kerugian Capai Rp10 Miliar

Wakil Ketua Bidang Penanggulangan Bencana DPD BMI DKI Jakarta, Zhu Susanto menerangkan bantuan yang diberikan bukan hanya sembako, tapi juga kebutuhan sehari-hari yang dibutuhkan korban kebakaran.

"Kami kirimkan sembako, selain itu juga pampers untuk anak dan dewasa serta obat nyamuk dan obat-obatan, BMI selalu memikirkan sampai ke hal kecil untuk korban terdampak," kata Zhu di lokasi permukiman yang terbakar.

Usut Penyebab Kebakaran Toko Frame di Mampang, Polisi Bakal Gelar Olah TKP Pekan Depan

Zhu menambahkan, BMI juga sigap langsung ke lokasi saat peristiwa kebakaran terjadi pada Jumat malam, 3 Maret kemarin.

RS Polri: Seluruh Jasad Korban Kebakaran Toko Frame Mampang Sudah Teridentifikasi

"Kemarin pun kita juga sudah tinjau lokasi sekitar sampai jam 2 pagi dan kita juga melihat kondisinya," kata Zhu.

Meski peristiwa sudah berlangsung, Zhu bersama belasan relawan DPP BMI dan DPD BMI DKI Jakarta masih memantau lokasi kejadian.

"Ini cukup memprihatinkan, banyak sekali korbannya sampai puluhan, dan ada juga korban luka bakar yang mungkin masih ada di rumah sakit," ujarnya.

Zhu mewakili sayap PDI Perjuangan ini, berharap peristiwa tidak terulang kembali, ia meminta kerjasama dari berbagai pihak lain.

"Semoga kejadian seperti ini bisa kita minimalisir. Mungkin teman-teman kementerian bisa duduk bersama dan mencari solusi ke depannya supaya hal ini tidak terulang kembali," ucapnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya