Identitas Pengemudi Mercy Tabrak Pelajar SMA di Ragunan Terkuak, Ternyata Anak Polisi

Polisi mendatangi lokasi kecelakaan. Foto ilustrasi.
Polisi mendatangi lokasi kecelakaan. Foto ilustrasi.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Metro – Sosok pengemudi mobil sedan Mercedes Benz yang menabrak motor hingga menewaskan sang pengemudi, pelajar SMA berinisial S, di Ragunan, Jakarta Selatan, terkuak. Pengemudi itu adalah anak anggota Polri. 

"Yang jelas anak polisi betul," ujar Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Polisi Bayu Marfiando kepada wartawan, Minggu 2 April 2023.

Meski begitu, dirinya tidak merinci apakah orang tua pengemudi Mercy adalah petinggi Polri atau tidak. Dirinya cuma mengklaim pengusutan kasus akan dilakukan sesuai fakta yang ada di lapangan. 

Police line atau garis polisi.

Police line atau garis polisi.

Photo :
  • The Associated Press.

"Tapi gini, saya enggak bicara itu anak polisi atau siapa. Kita bicara fakta yang ada di lapangan. Maksudnya siapa yang salah, siapa yang benar, itu kan berdasarkan fakta di lapangan," kata dia. 

Lebih lanjut ia menyebut, polisi tak bisa dipaksa untuk menaikkan status seseorang jadi tersangka. Sehingga, lanjut dia, semuanya bakal diusut sesuai alat bukti yang ada. 

"Jadi saya pun enggak bisa dipaksa untuk mentersangkakan atau menyalahkan dari pihak mana pun. Baik itu yang anak polisi maupun yang sana. Tapi biarlah fakta yang menyampaikan," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title