Pertunjukan Sirkus Hari Ini Dibatalkan

Hujan Deras, Tenda Sirkus di Senayan Roboh
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews - Pertunjukkan Cirque Le Masque, kelompok sirkus asal Amerika Serikat dibatalkan untuk hari ini. Menurut petugas tiket, pembatalan terkait dengan robohnya tenda tempat Cirque Le Masque menunjukkan kebolehannya tadi malam.

"Mungkin baru besok ada lagi," kata salah satu petugas Indra ketika ditemui, Jakarta, Minggu, 4 Juli 2010.

Pertunjukan sirkus kemarin menjadi malapetaka setelah tenda raksasa roboh. Tiga orang dilaporkan mengalami luka.

Robohnya tenda sirkus berukuran sekitar 40x15 meter di Parkir Timur Senayan ini diduga karena tidak kuat menampung air hujan. Hujan deras ditambah angin kencang yang berlangsung kemarin petang di wilayah itu.

Berdasarkan pengamatan VIVAnews, pengunjung yang datang masih sedikit. Pintu tiket masuk pun masih lengang. Empat sampai lima orang terlihat mengantre di tempat pembelian tiket. Hanya panggung-panggung kecil yang terlihat memulai kegiatan. Stage utama belum terlihat aktivitas.

Sekeliling tempat pertunjukkan dibalut oleh kain hitam dengan lebar dua meter. Beberapa petugas terlihat sibuk membersihkan dan mempersiapkan pertunjukkan.

Namun pihak penyelenggara tidak dapat dimintai konfirmasi mengenai hal ini. "Kami diberi tahu oleh panitia media belum diperbolehkan masuk," kata Aris salah satu petugas keamanan. Ia mengatakan perintah tersebut diterima baru saja.

"Panitia sampai saat ini belum juga bisa berbicara langsung karena mereka juga masih ada rapat (Internal) tapi kami tidak dapat menyebutkan tempatnya."

Sementara itu, Patar Tampubolon (37), korban yang dirawat di RS TNI AL Mintoharjo, Jakarta, kondisinya sudah membaik. Kru pertunjukan itu sudah bisa bicara setelah semalam melakukan transfusi darah.

"Kepala bagian belakang suami saya retak, tapi sudah dijahit," kata Landia, istri korban.

Landia mengatakan, saat kejadian, suaminya sedang siap-siap membersihkan tenda, karena pertunjukan akan mulai lagi. Tiba-tiba lampu mati dan hujan deras. Karena tenda tidak kuat menahan air, tenda akhirnya roboh. "Saat itu pengunjung panik, suami saya tertimpa besi," katanya.

Menurut Kapolsek Tanah Abang Komisaris Polisi Hendra Gunawan, petugas belum bisa memastikan apakah pertunjukan akan dilanjutkan sampai hari terakhir.

"Kita sudah pasang police line. Kapan dibukanya (police line), tergantung kebutuhan penyidikan nantinya," kata Hendra kemarin malam.

Sirkus ini menghadirkan pemain dari Cirque Le Masque dari Amerika Serikat, New Shanghai Circus dari China, dan Cyclown Circus dari Eropa. (hs)

Viral Emak-emak di Taput Dituduh Curi Ketang Dihukum Telanjang, Begini Kata Polisi
Ilustrasi simbol bendera PDIP saat Peringatan puncak Bulan Bung Karno 2023 di GBK

PDIP Bisa jadi Oposisi, Bantu Pemerintah Mengkoreksi Bukan Saling Berhadapan

Sikap politik PDIP yang saat ini ditunggu-tunggu, apakah memilih menjadi oposisi dari pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka, atau ikut masuk di dalamnya.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024