Partai Golkar Kantongi Tiga Nama Calon DKI 1

sorot kampanye golkar 2009 - Kampanye Terbuka Partai Golkar
Sumber :
  • VIVA/Tri Saputro

VIVAnews - Partai Golkar telah mengantongi tiga nama kandidat yang akan diusung dalam pemilihan calon Gubernur DKI Jakarta. Dalam waktu dekat akan dilakukan survei melalui badan independen untuk melihat tingkat popularitasnya.

Tiga kandidat itu antara lain Ketua DPP Partai Golkar, Azis Syamsuddin, Anggota Komisi I DPR RI, Tantowi Yahya, dan Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta, Prya Ramadhani.

"Setelah survei dilakukan, barulah diketahui calon Gubernur DKI Jakarta yang resmi diusung Golkar. Bulan Juli-Agustus sudah selesai. Hasil survei akan menjadi rekomendasi partai," ujar AzisĀ  di Jakarta, Senin 14 Maret 2011. Diakui Azis, sosialisasi guna menyebarkan visi dan misi dan mengumpulkan aspirasi masyarakat terus dilakukan.

Pendekatan secara internal partai dianggap tidak terlalu berpengaruh secara signifikan pada pemilihan calon gubernur, sebab semua ditentukan berdasarkan survei.

"Tidak perlu lagi pendekatan (internal). Sekarang seluruh kandidat turun ke lapangan agar masyarakat bisa memberikan penilaian yang
baik kepada kami. Jadi, dari penilaian masyarakat akan mempengaruhi rekomendasi partai," ungkapnya. Azis mengaku sudah memiliki pasangan calon wakil gubernurnya nanti, akan tetapi dia menolak menyebutkannya.

Sementara itu, Ketua Fraksi Golkar di DPRD DKI Jakarta, Ashraf Ali mengatakan, suara DPD Golkar DKI Jakarta bulat mendukung Ketua DPD Golkar DKI Jakarta, Prya Ramadhani. Menurutnya, Prya memenuhi lima kriteria pemimpin yang diperlukan Jakarta.

"Pemimpin yang akan datang selain memiliki kemampuan dan keberanian, pertama harus komitmen untuk kepentingan kesejahteraan rakyat. Ini yang paling penting," ujarnya.

Kedua, lanjutnya, seorang pemimpin harus dapat berkoordinasi dengan baik dengan sektor dan instansi terkait sehingga tidak terjadi polemik. Ketiga, seorang pemimpin harus mempunyai kepribadian yang baik, bersedia mendengar aspirasi masyarakat, turun ke bawah dan membantu yang lemah.

"Keempat punya kecerdasan karena masyarakat Jakarta sangat heterogen. Kelima, memiliki keberanian dan tanggung jawab serta ketegasan. Dari seluruh kriteria ini, Prya memilikinya," katanya. (umi)

5 Fakta Mengerikan Timnas Indonesia Usai Singkirkan Korea Selatan di Piala Asia U-23
Gedung Kampus UNU Gorontalo. (Foto: UNU Gorontalo).

Rektor UNU Gorontalo Resmi Dilaporkan Polisi atas Kasus Dugaan Pelecehan Seksual

Kasus dugaan pelecehan yang dilakukan rektor Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Gorontalo, Amir Halid kini terus berlanjut dan belasan korbannya sudah melapor ke Polisi.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024