Ini Syarat Rano Karno Maju Jadi Gubernur

Rano Karno
Sumber :
  • perspektif.net

VIVAnews - Saat ini, aktor pemeran Si Doel dalam sinetron 'Si Doel Anak Sekolahan', Rano Karno, tengah dielus-elus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan untuk menjadi calon kuat dalam bursa pemilihan gubernur Daerah Khusus Ibukota Jakarta 2012.

Dalam berbagai kesempatan, Rano yang saat ini masih menjabat sebagai wakil Bupati Tangerang itu menyatakan siap bila dicalonkan. Soal kesiapan Rano untuk memimpin Jakarta, tidak diragukan Adang Ruchiatna, mantan Ketua Dewan Pimpinan Pusat Daerah PDIP DKI Jakarta, Jumat, 18 Maret 2011.

Itu sebabnya, Adang yang kini menjabat Ketua Poksi Komisi VIII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fraksi PDIP mengakui bahwa Rano merupakan salah satu kader PDIP yang paling berpeluang maju dan memenangi pemilihan kepala daerah DKI Jakarta.

Untuk itu, Adang menambahkan, Rano harus mulai mempersiapkan diri sedini mungkin. Menurut Adang, dia harus lebih banyak berkomunikasi, terutama kepada masyarakat yang kelak akan dipimpinnya. “Supaya rakyat tahu bahwa beliau bukan artis saja, tapi seorang pemimpin, seorang manajer. Jadi, jangan ada kesan, cuma bintang film,” tuturnya.

Adang mengingatkan bahwa seorang pemimpin harus berjiwa manajer. Yakni, mempunyai kemampuan membangun jaringan secara nasional maupun internasional, menciptakan keharmonisan, dan merangkul. Terutama untuk memimpin Jakarta, Adang mengatakan, gubernur-nya harus benar-benar memiliki semua kriteria itu.

“Harus mampu merangkul orang-orang yang punya keahlian, untuk membantu membangun Jakarta,” kata Adang. “Jangan titel saja yang berderet. Tapi, harus mampu mengelola orang-orang pintar. Sebab, pembangunan itu membutuhkan keterlibatan banyak pihak,” tuturnya.

Mengenai apakah Rano memiliki kemampuan seperti itu, Adang menyatakan, “Dia punya dan dia berbobot."

27 Korban Penipuan Investasi Rp52 Miliar Geruduk Rumah Orang Tua Pelaku di Tasikmalaya

Lebih lanjut dia mengatakan, meski Rano sudah digadang PDIP masuk bursa pemilihan, itu bukan berarti sudah tidak ada calon lain lagi. Sebab, kata Adang, penjaringan calon secara resmi pun belum dimulai. (art)

PT Pos Indonesia (Persero) Salurkan Bansos dan PKH ke 2.500 Keluarga Penerima Manfaat

Bansos Sembako dan PKH Kembali Disalurkan, Pos Indonesia Wanti-wanti Ini

PT Pos Indonesia (Persero) kembali menyalurkan bansos sembako dan Program Keluarga Harapan (PKH) kepada para Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024