Contra Flow Busway Belum Mungkin Dilakukan

Bus Transjakarta
Sumber :
  • jakarta.go,id

VIVAnews - Pelaksanaan sistem contra flow atau laju bus Transjakarta berlawan arah dengan arus lalu lintas dipastikan tidak akan diterapkan dalam waktu dekat. Sebab, ada beberapa masalah yang harus ditindaklanjuti terkait penerapan sistem itu.

Diungkapkan Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Udar Pristono, terdapat tiga hal yang harus ditindaklanjuti, yakni sarana, pra sarana dan kebiasaan masyarakat. Perlu adanya perubahan geometrik pada persimpangan jalan, mengubah putaran lalulintas.

"Kita harus membiasakan bus berjalan di sebelah kanan halte, karena bus itu nanti merapatnya ke kiri," terang Pristono di Balaikota DKI Jakata, Senin 4 April 2011.

Menurut Pristono, guna mendukung pelaksanaan sistem ini, masyarakat juga harus ikut membantu. Membiasakan masyarakat dalam menyeberang jalan melihat kedua arah. Kebiasan ini yang harus diubah.

"Semuanya harus benar-benar matang, baru bisa kita terapkan, kalau setengah-setengah itu berbahaya," ungkapnya.

Sementara itu, menurut Kepala Ditlantas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Royke Lumowa, sistem contra flow dalam penerapannya tidak akan bisa  dilaksanakan pada seluruh koridor TransJakarta. Karena tidak semua koridor kondisinya memungkinkan.

"Khusus untuk busway, yang paling memungkinkan koridor IX dan X. Itu kita kaji dulu yang benar," jelasnya.

Namun ditegaskan Royke, upaya sterilisasi jalur pada kawasan itu saja tidak cukup untuk menunjang lancarnya sistem contra flow ini. "Kita butuh sistem, kalau dengan sistem kan sudah otomatis," tuturnya. (umi)


Tips Aman Meninggalkan Rumah Saat Mudik Lebaran, Jangan Lupa Pasang CCTV
Tyas Mirasih.

Sambil Menangis, Tyas Mirasih Ungkap Kebaikan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Sambil menangis haru, Tyas Mirasih mengungkap kebaikan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina langsung di hadapan Raffi di sebuah acara.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024