Polisi Usut Insiden di GKI Yasmin

Seorang jemaat beribadah di Gereja Katedral,Jakarta
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews - Pelaksanaan peribadatan GKI Yasmin, yang terletak di jalan Muhammad Nuh, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, terganggu karena salah seorang jemaat diduga telah memukul Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bogor, Bambang Budianto, hingga pingsan dan harus dilarikan ke Rumah Sakit Karya Bhakti.

Media Korea Selatan Soroti Sepak Terjang Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-23

Pelaksanaan ibadah akhirnya dihentikan. Aparat kepolisian dari Polres Bogor Kota dan Sat Pol PP Kota menjaga ketat. Apalagi, di tempat yang sama juga, ratusan warga Curug Mekar berorasi menentang jemaat GKI untuk beribadah.

Kepala Satuan Satpol PP Kota Bogor, Bambang Budianto, mengatakan, pihaknya hanya melaksanakan tugas untuk memindahkan jemaah itu ke tempat yang lain. Namun, mereka tidak mau pindah dan tetap melaksanakan ibadah di depan trotoar.

"Saat kami memaksa mereka pindah, tiba-tiba dari arah belakang salah seorang jemaat memukul dan mendorong saya hingga jatuh," jelasnya kepada wartawan di RS Karya Bhakti, Minggu 09 Oktober 2011.

Di tempat yang sama, Bona Sigalingging, salah seorang humas dari GKI Yasmin, membantah bahwa salah seorang jemaatnya telah menganiaya petugas tersebut. Tapi, kata dia, justru petugas itu yang mendorong jemaat yang sedang ibadah. "Anggota kami tidak ada yang melakukan penganiayaan terhadap Satpol PP," tegasnya.

Kapolres Bogor Kota, AKBP Hilman, mengungkapkan, pihaknya akan mengusut tuntas bila ada yang melakukan penganiayaan.

Pengadilan Tinggi Dominika Batalkan Larangan Hubungan Sesama Jenis

Laporan: Ayatullah Humaeni | Bogor

VIVA Militer; Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky

Rusia Makin Gencar Menyerang, AS Janji Secepatnya Akan Kirim Senjata ke Ukraina

(QUE)Presiden Amerika Serikat Joe Biden telah berjanji kepada Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky bahwa negaranya akan "bergerak secepatnya" untuk mengirimkan bantuan sen

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024