Raafi Bukan Ditusuk Botol Pecah, Tapi Pisau

Raafi Aga Winasya Benjamin
Sumber :

VIVAnews - Polisi masih mendalami kasus pembunuhan terhadap Raafi Aga Winasya Benjamin, siswa Pangudi Luhur yang ditusuk orang tak dikenal di Shy Rooftop, Kemang, Jakarta Selatan. Penyelidikan polisi dilakukan berdasarkan keterangan saksi-saksi. Tapi sejauh ini ada keyakinan bahwa pelaku akan segera ditangkap.

"Doakan saja, sudah ada kemajuan," kata Kapolres Jakarta Selatan, Komisaris Besar Imam Sugianto, Selasa 8 November 2011.

Hingga kini, sudah 20 saksi yang dimintai keterangan polisi. Selain rekan dan sejumlah pengunjung, petugas keamanan dan pengelola bar & club di tempat itu juga sudah diperiksa.

"Masih saksi-saksi saja dan itu petunjuknya, karena CCTV masih dianalisa dan tidak bisa digunakan sebagai petunjuk. Tapi doakan saja cepat terungkap," ujarnya.

Imam menambahkan, Raafi tewas akibat tusukan benda tajam atau pisau dan bukan botol yang dipecahkan. Sementara mengenai motif penusukan itu akan diungkap setelah pelakunya ditangkap.

Seperti diberitakan sebelumnya, pada Sabtu, 5 November 2011 dini hari yang lalu, Raafi tewas ditusuk orang tak dikenal saat acara ulang tahun temannya. Penusukan terjadi ketika remaja ini asyik berjoget. Sebelumnya, dirinya terlibat percekcokan karena saling senggol.

Raafi sempat dilarikan ke RS Siaga Pasar Minggu, namun sayang, nyawanya tetap tidak tertolong. Dia meregang nyawa saat dalam perjalanan. (adi)

Salmafina Sunan Ikut Rayakan Idul Fitri, Langsung Didoakan Kembali Peluk Islam
Gambar ilusi optik.

Gambar Pertama yang Dilihat, Bisa Ungkap Pekerjaan Impian Kamu

Dalam gambar yang menakjubkan ini, kamu akan melihat tengkorak, siput dan peta. Namun, setiap gambar yang kamu lihat akan memiliki arti berbeda terkait pekerjaan impian.

img_title
VIVA.co.id
14 April 2024