VIDEO: Pria Bakar Diri di Depan Istana Negara

Aksi Solidaritas Bakar Diri
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Sampai pagi ini, identitas pria yang nekat membakar tubuhnya di depan Istana Negara belum diketahui. Sehingga, penyelidikan polisi atas motif peristiwa ini menjadi terkendala.

Polisi juga kesulitan mencari keluarganya, karena korban tidak membawa identitas sehingga tidak dapat ditelusuri siapa keluarganya.

Dari rekaman video, setelah aksi nekadnya, pria itu dibawa dengan menggunakan mobil patroli bak terbuka ke rumah sakit. Tubuhnya yang terbakar hanya ditutup spanduk. Lihat videonya di sini.

Saat ini, kondisi pria yang diperkirakan berusia 40 tahun itu masih kritis dan belum sadarkan diri. Luka bakar yang dialaminya hingga 98 persen, dan harapan hidupnya tipis. Perawatan dipindahkan ke ruang isolasi Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo.

Luka bakar yang dialami pria itu sangat parah, mengingat seluruh pakaian korban terbakar habis, hanya menyisakan celana dalam dan sepatu saja.

Polisi mengidentifikasi, pria itu menggunakan kaos biru, celana bahan hitam panjang. Dia membawa baju biru di dalam tas plastik, yang ikut terbakar karena tertimpa badannya.

Pria nekad itu berlari dari arah gedung Indosat dan tergeletak di depan Istana Negara dalam keadaan terbakar. Menurut kesaksian petugas yang sedang melakukan pengamanan demonstrasi di depan Istana Negara menjelaskan bahwa pria datang tiba-tiba dan sudah membasahi dirinya dengan bensin.

Disampaikan Kapolres Jakarta Pusat, Komisaris Besar, A. R. Yoyol, peristiwa bakar diri itu tidak terkait aksi demontrasi Kepala Desa. Karena aksi itu sudah berakhir sejak pukul 16.00 WIB, sementara peristiwa itu terjadi pukul 17.30 WIB. Polisi hingga kini masih menyelidiki kasus yang terbilang tragis ini. (eh)

Mendagri: Dewan Kawasan Aglomerasi Bukan Ambil Alih Kewenangan Pemerintahan Daerah
Ilustrasi buah-buahan.

Tak Melulu Konsumsi Pil Vitamin, Ini 5 Buah yang Mengandung Vitamin C Tinggi

Tak melulu harus mengonsumsi pil vitamin c, kebutuhan akan vitamin C dapat dipenuhi dengan konsumsi buah-buahan yang kaya akan vitamin ini. Berikut adalah beberapa buah y

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024