Hari Antikorupsi

Diancam Disegel, Rumah Anas Dijaga 100 Polisi

Rumah Anas Urbaningrum di Duren Sawit, Jakarta Timur
Sumber :
  • VIVAnews/Aries Setiawan

VIVAnews - Rumah Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, pagi ini dijaga ketat ratusan polisi dan anggota TNI Angkatan Darat. Penjagaan ini dilakukan karena rumah Anas dikabarkan bakal diserbu dan disegel massa antikorupsi.

Pantauan VIVAnews.com, rumah Anas yang beralamat di Teluk Semangka, RT 6 RW 7, Kelurahan Duren Sawit, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, tampak dijaga ketat. Ada sekitar 100 personel polisi dan sejumlah anggota TNI AD berjaga di sekitar rumah Anas dan di jalan masuk menuju rumah Anas.

Selain itu, jalan masuk menuju rumah Anas juga tampak diportal dan dijaga oleh 8 orang yang mengenakan batik. Setiap warga yang mendekat langsung ditanya maksud dan tujuannya.

Sebelum penjagaan ini, mereka menggelar apel pagi di sebuah lahan kosong di sekitar rumah Anas. "Rencananya akan ada rombongan yang akan melakukan penyegelan, amankan saja dan jangan terlalu keras ke demonstran," kata seorang perwira polisi dari Polres Jakarta Timur.

Hingga saat ini belum diketahui apakah Anas berada di dalam rumah tersebut atau tidak. VIVANews.com sudah menelepon Anas Urbaningrum guna menanyakan penjagaan ketat polisi dan tentara itu, tapi telepon seluler Anas sedang mati. Belum jelas siapa yang massa dari mana yang mau menyegel rumah Anas itu. Polisi juga tidak menjelaskannya.

Kepala Hak Asasi Manusia PBB Kutuk Serangan Terbaru Israel ke Gaza
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan.

Peringati Hari Konsumen Nasional, Mendag Zulhas: Pengusaha Curang Membunuh Usahanya Sendiri

Mendag Zulhas menekankan kepada para pengusaha untuk selalu berupaya melakukan inovasi.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024