Merasa Ditipu, Penggemar CN Blue Lapor Polisi

CN Blue
Sumber :
  • cnblue.co.kr

VIVAnews - Setelah hampir dua bulan pasca batal konser CN Blue, grup band asal Korea, promotor Starlight Manajemen belum juga mengembalikan uang tiket konser tersebut.

Ada Kesan Anies Baswedan Mulai Ditinggalkan Partai Pendukungnya, Menurut Pengamat

Karena kesal, belasan penggemar yang tergabung dalam Korean (K)-Popers, melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian Polda Metro Jaya.

"Kami adalah sebagian kecil dari 3.600 orang pembeli tiket konser CN Blue dengan range harga tiket mulai dari Rp700 ribu sampai Rp4 jutaan. Kami mewakili 45 pembeli tiket yang tergabung dalam K-Popers. Total kerugiannya yang kami tanggung sekitar Rp40 juta," ucap Putri Indah Purnama Sari, 22, Senin, 9 Januari 2012.

Putri menjelaskan, awalnya konser CN Blue tersebut akan digelar pada 26 November 2011. Tapi dari pihak promotor melalui akun Twitter-nya mengatakan jika konser batal diselenggarakan.

Alasannya, kata dia, karena pihak manajemen artis CN Blue, FNC, menilai jika promotor Starlight menyalahi kontrak yang sudah disetujui. Disebutkan kalau penjualan tiket tidak memenuhi target, hanya 60 persen.

Sehari sebelum pembatalan, kata Putri, penjualan tiket secara online masih terus berlanggsung. Setelah pembatalan, pihak Starlight sempat mengadakan jumpa pers terkait pembatalan dan berjanji akan bertanggungjawab mengembalikan uangnya.

"Sampai Januari ini uang kami belum dikembalikan. Kami sudah mendatangi kantor sekretariat di Komplek RS Fatmawati Blok A Nomor 36, Jakarta Selatan, yang katanya kantor sekretariatnya, tapi ternyata fiktif. Di tempat itu hanya ada kursus musik milik Ananda Sukarlan," katanya.

Penggemar yang tergabung dalam K-Popers sudah mencoba menghubungi nomor telepon promotor Starlight dan nomor kantor, tapi tidak ada jawaban bahkan sibuk. Sementara Starlight juga tidak memberikan kejelasan mengenai list refund. Selain itu, banyak indikasi yang meragukan pertanggungjawabannya.

Ika, korban lainnya, menceritakan, dia membeli tiket secara langsung lewatpenjual tiket di kafe Starbucks. "Saya beli tiket kategori Navy Blue, harganya Rp1,8 juta," ucapnya.

Sedangkan Andini, korban, mengalami kerugian sebesar Rp2,2 juta dari pembelian dua tiket masing-masing seharga Rp1,1 juta untuk kategori Turquoise. "Saya sangat kecewa sekali, sebab tidak jadi melihat penampilan CN Blue. Untuk beli tiket saja, mau nggak mau ngorek uang tabungan," kata Andini.

Pengaduan para penggemar berat CN Blue diberi nomor: TBL/163/I/2012/PMJ/Ditreskrimum tertanggal 9 Januari 2012. Para korban yang diwakili oleh Putri Indah Purnama Sari mengadukan kasus penipuan (pasal 378 KUHP) dan penggelapan (pasal 372 KUHP). (hp).

Bukan dari Palestina, Merry Asisten Raffi Ahmad Ungkap Asal-usul Bayi Lily di Keluarga Andara
Chandrika Chika

Kondisi Terkini Chandrika Chika di Tahanan, Usai Jadi Tersangka Kasus Narkoba

Usai resmi ditahan, orangtua Chandrika Chika langsung menjenguk sang putri. Ibunda Chandrika Chika, Poppy Putry, mengungkapkan bahwa anaknya dalam keadaan yang baik.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024