Penumpang Kembali Beraksi ke Atap Kereta

Polisi Khusus Kereta Api minta penumpang di atap kereta turun
Sumber :
  • Antara/ M Agung Rajasa

VIVAnews - Sejumlah penumpang nekat yang naik ke atap kereta api ekonomi kembali terlihat di perlintasan Jalan Haji Agus Salim di Kota Bekasi, Jawa Barat. Peristiwa ini hanya berselang dua hari pasca dipasangnya bandul beton di sekitar perlintasan itu, tepatnya di Kilometer 27.100.

Pantauan VIVAnews.com di lokasi, 19 Januari 2012, ada tiga remaja (ABG) berseragam SMA nekat naik ke atap saat kereta telah melewati gawang bandul beton. Ketiganya naik lewat jendela yang terbuka, saat kereta tengah melaju kencang. Padahal kereta tidak begitu penuh.

Tak pelak, aksi bak di film cowboy itu menjadi perhatian penjaga perlintasan, Saprudin (54). “Ini yang pertama saya lihat. Padahal kemarin belum ada yang berani,” ujarnya di pos penjagaan pintu perlintasan Jalan Haji Agus Salim Bekasi.

Pembakar Al-Quran Salwan Momika 'Diusir' dari Swedia, Kini Pindah ke Norwegia

Petugas Pusing

Menurut Saprudin, kereta yang dinaiki pelajar nekat itu adalah kereta ekonomi dari Stasiun Jakarta Kota tujuan Cikampek Jawa Barat. “Padahal pas di stasiun sudah dihimbau. Tapi dasar bocah bandel, nanti kalau jatuh kita juga yang pusing,” ucapnya.

Saat kereta lewat di posnya, Saprudin dengan sigap meraih gagang mikropon untuk kembali mengingatkan penumpang di atap untuk turun. Namun bagai angin lalu, ketiga ABG itu tetap nekat dan tidak menghiraukan peringatan Saprudin.

Menurut Ujang Rangga, warga disekitar perlintasan Jalan Haji Agus Salim, sebenarnya ia sudah melihat ada penumpang di atap sejak Rabu sore, 18 Januari 2012. “Pas jam pulang kerja, masih ada beberapa penumpang saya lihat ada di atap. Caranya sama seperti anak SMA tadi. Tapi memang tidak seramai sebelum ada bandul,” terangnya.

Ujang sendiri tidak habis pikir dengan cara kucing-kucingan yang dilakukan para penumpang nekat itu. “Nggak tahu apa maunya. Padahal tiketnya juga nggak mahal. Kalau memang penuh ya naik bus saja, daripada taruhan nyawa seperti begitu,” ucapnya. (ren)

Jokowi Yakin Indonesia Bisa Dapat 61 Persen Saham Freeport Indonesia, Meski Alot Negosiasinya
Duel Vietnam vs Timnas Indonesia

Menakar Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Ada Berapa Tahap Lagi?

Harapan pecinta sepakbola melihat Timnas Indonesia berlaga di Piala Dunia kembali muncul. Masih ada berapa tahap lagi untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2026?

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024