Siswa Don Bosco Tersangka, Orangtua Tak Puas

Sekolah Don Bosco
Sumber :

VIVAnews - Wali murid korban kasus bullying di SMA Seruni Don Bosco Pondok Indah, Jakarta Selatan, menyambut positif penetapan tujuh siswa kelas tiga sebagai tersangka. Dengan berjalanan kasus ini di ranah hukum, diharapkan dapat menjadi pelajaran tersendiri bagi sekolah.

"Ini sebuah proses yang positif yang dilakukan oleh kepolisian. Saya berharap proses hukumnnya bisa berjalan," kata Sinta Langka, orangtua Ary Jonathan yang menjadi korban, kamis, 2 Agustus 2012.

Ditanya apakah Ia puas dengan penetapan tujuh tersangka tersebut, Sinta masih belum mau menjawab sampai proses hukumnya berjalan hingga tuntas. "Apakah puas? ya kasus ini kan belum selesai sampai di sini. Masih ada langkah lanjutan  yang harus dijalani, kita ikuti saja," katanya.

Ary sendiri saat ini menurut Sinta telah mulai melakukan kegiatan di sekolahnya. Sinta juga membantah selama mengikuti proses belajar mengajar, Ary mendapatkan perlakukan diskriminatif dari teman-temannya akibat laporan kasus bullying ke polisi.

"Tidak ada, Ia sudah masuk sekolah seperti biasa, Ary bergaul seperti biasa dengan temannya, tidak perlakukan diskriminatif," katanya.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Selatan, Ajun Komisaris Besar Hermawan mengatakan, setelah dilakukan pemeriksaan kepada korban dan pelaku serta melakukan gelar perkara, dari sembilan siswa orang yang diduga pelaku ada tujuh orang yang terbukti kuat melakukan aksi kekerasan.

"Sudah ditetapkan tujuh orang sebagai tersangka. Tetapi tidak dilakukan penahanan karena mereka masih di bawah umur. Mereka dikenakan wajib lapor Senin-Kamis saja," ujar Hermawan.

Dari seluruh terlapor, ada dua siswa yang dijadikan saksi. Mereka  tidak terbukti melakukan tindakan yang disangkakan pelapor. Dari tujuh orang tersangka, satu siswa sudah di DO karena kasus kenakalan. Mereka dijerat dengan Pasal 170 KHUP tentang kekerasan dan Pasal 80 UU Perlindungan Anak. (sj)

Terpopuler: Pengakuan Shin Tae-yong ke Ernando, Kata Pelatih Australia Usai Dihajar Timnas Indonesia
Ilustrasi perkelahian dan pengeroyokan.

Detik-detik Pelaku Dugaan Pelecehan Seksual Anak di Bawah Umur Diamuk Massa

Saat hendak diamankan, massa yang geram sempat menghakimi pelaku berulang kali hingga babak belur. Bahkan polisi sempat dibuat kewalahan dengan banyaknay massa.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024