Bandit Spesialis Kantor Pegadaian Dibekuk

Pegadaian di Cipete Raya, Jakarta Selatan dirampok
Sumber :
  • ANTARA/M Agung Rajasa

VIVAnews - Aparat Polsek Metro Jagakarsa mengamankan tiga pelaku perampokan Kantor Pegadaian. Para bandit ini selalu mengambil brankas dengan nilai mencapai ratusan juta rupiah.

Truk Kontainer Bermuatan Kayu Terguling di Jalur Gentong Tasikmalaya

Terakhir, mereka merampok kantor Pegadaian Poltangan, Tanjung Barat, Jagakarsa, Jakarta Selatan, pada tahun lalu. Kapolsek Metro Jagakarsa, Komisaris Muhammad Arsalam, menjelaskan, awalnya penyidik mengidentifikasi dari rekaman CCTV yang ada di Kantor Pegadaian itu.

"Kemudian mitra kami ada yang mengenali dan akhirnya diburu. Mereka kami tangkap kemarin di Kelapa Nunggal, Bogor, Jawa Barat," kata Arsalam, Senin 4 Februari 2013.

Tersangka yang terekam CCTV atas nama Agus Setiawan. Petugas menangkap tersangka lain atas nama Ening Onjik dan Aan Suryana di wilayah Jonggol, Bogor, Jawa Barat. Kepada penyidik, tersangka mengaku sebagai garong spesialis pembobol brankas. Namun, mereka membantah pencuri di Kantor Pegadaian Poltangan.

"Mereka mengaku spesialis pembobol brankas dan sudah melakukan sembilan kali pencurian di Bogor, Indramayu, Cileungsi dan Citeureup," katanya.

Dari tangan pelaku polisi menyita sebilah sangkur, sebuah kalung perak, liontin, cincin dan gelang berikut 4 BPKB Motor. Atas perbuatannya tersangka dijerat Pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan dengan ancaman di atas lima tahun penjara. (umi)

Miris! Menkominfo Sebut Transaksi Judi Online Capai Rp 327 T di 2023
Presiden ASEAN Trade Union Council (ATUC) sekaligus Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea

42 Pimpinan Buruh Asia Pasifik Kumpul di Jakarta, Ini yang Dibahas

42 delegasi pimpinan buruh Asia Pasifik yang tergabung dalam International Trade Union Confederation Asia Pasific (ITUC-AP) melakukan pertemuan di Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024