Jokowi Tolak Bahas Bentrok Satpol PP dan Warga Pulogadung

Penggusuran Pemukiman Warga Srikandi
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAnews
- Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, tak mau mengomentari lebih rinci terjadinya bentrokan antara petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dengan Warga Kampung Srikandi Jatinegara Kaum, Pulogadung, Jakarta Timur, Rabu pagi, 22 Mei 2013. Bentrokan terjadi terkait eksekusi 123 rumah milik warga.


Menurut Jokowi, eksekusi merupakan keputusan pengadilan. Sedangkan dalam penggusuran itu Satpol PP hanya mendampingi. Dan perlu ditelusuri lebih dalam peyebab bentrok itu.


"Itu keputusan eksekusi dari pengadilan. Siapa yang mau eksekusi harus dicek dulu," ujar Jokowi di Balai Kota, Jakarta.


Sebelumnya, Kapolres Metro Jakarta Timur Komisaris Besar Polisi, Mulyadi Kaharni mengatakan, dalam eksekusi sengketa lahan warga dengan PT Buana Estate, ratusan personel polisi, TNI dan Satpol PP diturunkan


Rinciannya 800 personel polisi gabungan dari Polres Jakarta Timur dan Polsek Pulogadung. Lalu ada 150 personel TNI. Sedangkan Satpol PP yang diterjunkan jumlahnya mencapai 1.000 personel.

Pemprov Sumut Optimalkan Teknologi Informasi dalam Sukseskan Penyelenggaraan PON 2024

Dalam eksekusi lahan tersebut sempat terjadi bentrokkan antara warga dan petugas keamanan. Karena warga melempari petugas dengan batu. ayng dibalas petugas dengan lemparan batu dan pemukulan. (umi)
Mengenal Kehebatan Timnas Guinea U-23, Lawan Timnas Indonesia di Play-off Olimpiade

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Cak Imin Harap Kerja Sama Koalisi Perubahan Berlanjut di Pilkada Aceh

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berharap partai yang tergabung dalam koalisi perubahan pada Pilpres 2024 lalu berlanjut hingga ke Pilkada Aceh.

img_title
VIVA.co.id
4 Mei 2024