Tanggul di Ciputat Jebol, 16 Tewas

Tiga Jasad Berhasil Diidentifikasi

VIVAnews - Korban tewas akibat jebolnya tanggul Danau Gintung, Cirendeu, Ciputat terus bertambah. Data Palang Merah Indonesia menyebut korban mencapai 16 orang. Petugas berhasil mengevakuasi empat jasad ke Universitas Muhammadiyah.

Berdasarkan pantauan VIVAnews di Kampus Universitas Muhammadiyah, Cirendeu, Ciputat, Tangerang, Banten, Jumat, 27 Maret 2009, empat jasad korban tewas berhasil dibawa petugas.

Dari empat jasad korban itu, satu korban tewas belum berhasil diidentifikasi petugas penyelamat. Satu korban tewas masih berusia enam tahun. Tiga korban berasal dari lokasi yang sama yakni, RT04 RW08, Kampung Situ Gintung, Ciputat, Tangerang.

Berikut data empat korban tewas itu:
1. Adinda Husifa Aisyah Putri (6)
2. Sugiyono (25)
3. Jafar subekhti (17),
4. Wanita dewas belum dapat diidentifikasi

Danau Gintung yang terletak sekitar 500 meter dari Universitas Muhammadiyah jebol sekitar pukul 05.00. Debit air yang sangat kencang membuat banyak warga tak kuasa menyelamatkan diri. Puluhan rumah di sekitar danau juga rusak berat.

MK Mulai Sidangkan Sengketa Pileg 2024 Hari Ini, Dibagi 3 Panel Hakim
Presiden terpilih Prabowo Subianto di acara PBNU

Prabowo Pastikan Tak Ada Waktu Terbuang Sia-sia selama Masa Transisi Pemerintahan

Prabowo Subianto mengatakan menggunakan rentang waktu mulai dari sejak penetapan oleh KPU hingga sebelum serah terima jabatan pada 20 Oktober 2024 untuk menyiapkan diri.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024