Pemprov DKI Izinkan PKL Berjualan di Car Free Day

Suasana Car Free Day di Bundaran HI, Minggu 8 Maret 2015
Sumber :
  • Twitter @TMCPoldaMetro

VIVA.co.id - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana menata kegiatan perniagaan di ajang Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD).

Car Free Night, Dukuh Atas-Patung Kuda Ditutup Pukul 18.00

Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta Benjamin Bukit mengatakan, intinya pemprov tetap memperbolehkan masyarakat umum atau pedagang kaki lima (PKL) memanfaatkan kegiatan rutin mingguan itu untuk berdagang.

"PKL (pedagang kaki lima), masyarakat yang berdagang tetap boleh ada. Masa berdagang tidak diperbolehkan," ujar Bukit di Balai Kota DKI Jakarta, Senin, 13 April 2015.

Masih Kurangnya Kesadaran Membuang Sampah Saat CFD

Namun, area perdagangan itu harus ditata agar tidak semrawut, bahkan sampai menghalangi jalan dan mengganggu warga yang hendak berolahraga.

"Kita akan tata," ujar Bukit.

Bocah Dipalak Bocah, Uang dan Ponsel Melayang

Sementara, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, Pemprov DKI akan melakukan penataan dengan cara memusatkan area perniagaan itu di satu kawasan trotoar.

"Kita akan suruh mereka pindah jualan ke trotoar. Terus sampahnya juga mesti kamu beresin," ujar Ahok, sapaan akrab Basuki.

Ahok mengatakan, penataan akan dilakukan terhadap acara-acara promosi yang biasa dilakukan oleh perusahaan-perusahaan di kegiatan yang dilangsungkan di sepanjang Jalan Sudirman dan Jalan Thamrin. Perusahaan yang hendak mengadakan acara, tidak akan diperkenankan untuk membangun panggung atau sarana promosinya di tengah jalan. Hal itu dinilai sering mengganggu warga yang hendak berolahraga.

"Kalau ada perusahaan-perusahaan yang mau iklan, yang mau jual produk, ya kamu sewa tempat lah, di eX, fX, atau di GBK. Jangan taruh panggung di tengah jalan," ujar Ahok.

Kegiatan penataan, akan dilakukan mulai penyelenggaraan car free day pada minggu ke-4 bulan April 2015 atau pada tanggal 26 April. Kegiatan car free day pada minggu ke-3 bulan April, atau tanggal 19 April 2015, dipastikan akan ditiadakan untuk sementara karena pada tanggal tersebut, Jakarta akan menjadi tuan rumah peringatan penyelenggaraan Konferensi Asia Afrika ke-60.

"Karena mau menyambut Konferensi Asia Afrika, Jalan Thamrin dan Jalan Sudirman mau ditutup tanggal 19. Udah, itu tanggal 19 saja. Jadi enggak ada itu isu Ahok mau tutup CFD sampai 3 bulan." 

![vivamore="
Baca Juga
:"]

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya