Lalulintas Sepi, Depok ke Jakarta via Motor Cuma 1 Jam

puasa pertama 2015 jalanan lenggang (ilustrasi jalanan lenggang)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id - Suasana lalu lintas di Jakarta kembali kosong di hari kedua puasa, Jumat, 19 Juni 2015. Hal itu nampak dari tidak adanya penumpukan kendaraan yang biasanya banyak ditemui di sejumlah ruas jalan di Jakarta.

Pantauan VIVA.co.id, biasanya butuh waktu yang cukup lama jika harus ke Jakarta dari kota penyanggah Depok. Dua hari belakangan ini, jalanan sangat bersahabat.

Beberapa Ruas Jalan Jakarta Tergenang Air Usai Diguyur Hujan

Biasanya, membutuhnya waktu hampir dua jam jika menuju ke Jakarta, namun kali ini cukup 50-60 menit. Jhon Kaban (25), salah satu karyawan swasta, mengatakan kondisi serupa.

Jarak tempuh dari rumahnya di daerah Bekasi menuju tempat kerja di Jakarta Pusat, yang biasanya ditempuh dengan waktu satu setengah jam, sejak awal puasa kemarin, hanya ditempuh dengan waktu kurang dari 1 jam saja.

"Lalu lintasnya relatif lengang dari biasanya. Saya mengemudi dengan kecepatan normal saja, yaitu sekitar 60 Km/jam," ujar Jhon kepada VIVA.co.id.

Ratusan Ribu Kendaraan Padati Tol Ciawi dan Merak

Informasi dari Twitter Traffic Management Center Polda Metro Jaya menyebutkan tidka ada penumpukan kendaraan yang berarti di setiap ruas jalan di Jakarta.

Ini disebabkan adanya siswa sekolah yang libur dan karyawan yang masuk lebih cepat dari jam kerja biasanya. Kondisi ini diperkirakan akan terus terjadi hingga akhir pekan.

Tol Dalam Kota Padat Kendaraan
Macet

Hujan Guyur Jakarta Malam Ini, Kemacetan di Mana-mana

Genangan air dan banjir juga terlihat. Semakin menyebabkan macet.

img_title
VIVA.co.id
29 Juli 2016