Mobil Pelat D Dirusak, Semangat Pendukung Persib Tak Surut

Suporter Persib Bandung.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Fahrul Jayadiputra

VIVA.co.id - Adanya aksi sweeping dan perusakan mobil berpelat D, tidak menggetarkan pendukung Persib Bandung untuk ke Jakarta. Mereka menyatakan siap ke Jakarta dan mendukung tim kesayangannya beraksi di final Piala Presiden di Gelora Bung Karno, Minggu 18 Oktober 2015.

"Karena ini pertandingan Persib untuk juara. Kita tetap antusias," ujar Boyan, salah satu pendukung Persib kepada tvOne, Sabtu 17 Oktober 2015.

Meski demikian, pendukung Persib tidak akan pergi tanpa persiapan. Sebelum berangkat ke Jakarta, mereka melakukan berbagai persiapan terlebih dulu.

"Yang paling utama adalah persiapan mental. Persiapan mental untuk berangkat ke Jakarta," ujarnya.

Mereka yakin akan diperlakukan dengan baik di Jakarta. Mereka juga yakin dengan aparat dalam menjaga keamanan.

"Aksi-aksi semalam itu dilakukan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab. Untuk berangkat besok atau malam, mudah-mudahan enggak ada masalah," ungkapnya.

Boyan berharap Persib berhasil mejadi jawara di Piala Presiden. "Semoga semua berjalan baik, pertandingan enak ditonton, dan lancar," katanya.

Nekat Datangi GBK, Puluhan The Jakmania Diamankan Polisi
Demo di Pintu Tol Bekasi Barat

Jelang Piala Presiden, 11 Pintu Tol Bekasi Dijaga Ketat

Jembatan layang juga dijaga polisi

img_title
VIVA.co.id
18 Oktober 2015