Tragis, Johari Terpanggang Hidup-hidup di Warung Bubur

Lapak Barang Bekas Ludes Terbakar
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ahmad Rizaluddin

VIVA.co.id - Nasib nahas dialami seorang tukang bubur kacang hijau di Jalan Pangrango, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat. Ia tewas terpanggang di dalam warungnya saat kebakaran melanda.

Tukang bubur bernama Johari ditemukan dalam kondisi mengenaskan di dalam warung buburnya sekitar pukul 05.00 WIB, Senin 23 November 2015.

Pria berusia 62 tahun itu, tak sempat menyelamatkan diri karena saat ia berusaha keluar dari warung, api sudah terlalu besar.

Ahli Waris 7 Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah Terima Santunan dari Jasa Raharja

Kepala Sub Bagian Humas Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Herru Julian mengatakan, Johari sempat berteriak minta tolong. Tapi, warga tak mampu menolongnya.

"Korban mengalami luka bakar hampir 90 persen," kata Herru.

Herru menuturkan, kepolisian telah mengevakuasi jasad Johari ke kamar jenazah RS Cipto Mangungkusumo (RSCM) Jakarta Pusat.

Sementara, polisi belum dapat memastika penyebab kebakaran di warung berukuran 2,5 meter itu. Ada dua dugaan penyebab kebakaran itu, korsleting listrik dan ledakan gas.

Hindari Jalur Puncak, Ada Pemberlakuan Oneway Lebih Lama 2 Kali Sehari dan Titik Gage Ditambah

Ilustrasi pesawat / roket luar angkasa.

Mendag: Kami Siap Meluncurkan Roket Bertenaga Metana Perdana

Menteri Perdagangan atau Mendag menargetkan akan menjadi peluncuran perdana roket buatan domestik bertenaga metana pada 2030.

img_title
VIVA.co.id
12 April 2024