Buwas: 15 WNA Ubah Lokasi Narkoba Jadi Tempat Kirim Barang

Sumber :
  • Purna Karyanto

VIVA.co.id - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Komisaris Jenderal Budi Waseso, menjelaskan, tim gabungan telah menggerebek tiga lokasi di Jakarta yang terkait dengan peredaran narkoba jaringan Internasional.

Dari hasil pengembangan diketahui, jaringan yang ada di Jakarta itu ternyata terkait dengan penyelundupan narkoba di Jepara, Jawa Tengah dengan barang bukti seberat 100 kilogram, di mana modusnya memasukan barang haram tersebut ke pompa air.

"Total ada 11 WN Nigeria dan 4 WN Pakistan, sementara satu WNI yang kita tangkap dari tiga kawasan di Jakarta ini," ujar Budi dalam wawancara bersama tvOne di lokasi, Jumat, 29 Januari 2016.

Buwas, sapaan Budi Waseso menjelaskan, dari pengembangan sementara, ternyata belasan warga negara ini telah beroperasi di Jakarta sejak 2013.

"Ini muaranya peredaran uang dari narkoba. Mereka mengklamuflase menjadi tempat pengiriman paket, kantor sehingga tidka dicurigai. Padahal, ini tempat peredaran narkoba," kata Buwas.

DPR: Kicauan Freddy Budiman Adalah Pintu Masuk

Baca juga:

Penjahat narkoba

Diusulkan Tiru Filipina Perangi Narkoba, Ini Respons DPR

'Penjara kita itu mayoritas diisi terpidana narkoba.'

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016