Banjir Kiriman

Sebelum Air Datang Warga Dengar Sirine

VIVAnews - Warga korban banjir di Kampung Pulo, Kampung Melayu, Jakarta Timur sempat mendengar sirine beberapa jam sebelum air memasuki rumah mereka.

Sirine terdengar sekitar pukul 22.00 WIB, Minggu, 9 November 2008. Early warning system atau peringatan dini kembali berbunyi pukul 01.00 WIB untuk memperingatkan warga akan datangnya banjir kiriman.

Lalu pada pukul 04.00 WIB kawasan Kampung Pulo dilanda banjir dengan genangan air mencapai 2,5 meter. Air menggenangi pemukiman warga di sembilan RT di wilayah tersebut.

Meski warga telah mendengar sirine peringatan, namun mereka tetap bertahan. Karena warga sudah siap dan telah memindahkan barang mereka ke tempat yang lebih tinggi. Warga juga beranggapan,  kalau berada di rumah lebih nyaman dari pada harus ke pengungsian.

Ketua RW 02 Kampung Pulo, Awang Sanwani mengatakan, tempat evakuasi sudah disiapkan di sekolah Santa Maria. Alat-alat evakuasi seperti pelampung, tambang, dan alat kebersihan sudah disiapkan.

"Dengan suara sirene itu warga jadi tanggap. Mereka langsung datang ke posko banjir mencari informasi," ujar Awang Sanwani.

Saat ini warga mengamankan kendaraan roda dua mereka. Barang-barang warga telah dipindahkan ke tempat yang lebih tinggi.

Terpopuler: Bukti Kencan Kim Soo Hyun-Kim Ji Won, Teuku Ryan Dibawa Berobat dan Ruqyah
Indonesia U-23 vs Irak U-23

Cek Fakta: Alex Ferguson Komentari Kekalahan Timnas Indonesia dari Irak di Piala Asia U-23

Beredar di media sosial video bernarasi, mantan pelatih Manchester United, Alex Ferguson turut mengomentari kekalahan Timnas Indonesia dari Irak di Piala Asia U23.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024