Pelemparan Bom Molotov ke Kedubes Myanmar Terekam CCTV

Polisi berjaga-jaga dalam aksi unjuk rasa di depan Kedubes Myanmar di Jakarta, 25 November 2016.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id - Gedung Kedutaan Besar Myanmar di Jakarta Jalan KH Agus Salim Nomor 109, Menteng, Jakarta Pusat, dilempari bom molotov oleh orang tak dikenal. Peristiwa ini terjadi pada Minggu dini hari, 3 September 2017, sekitar pukul 03.00 WIB.

Terkait insiden ini, Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Suyudi Ario Seto, mengatakan pelaku pelempar bom molotov tersebut tidak seorang diri. Diduga pelaku berjumlah kurang lebih tiga orang dan saat ini intitusinya tengah melakukan penyelidikan para pelaku tersebut.

"Untuk sementara pelaku diduga berjumlah sekitar dua hingga tiga orang. Mereka menggunakan mobil sejenis Toyota Avanza," kata Suyudi, Minggu, 3 September 2017.

Menurut Suyudi, saat ini petugas telah melakukan pengecekan di sekitar lokasi. Petugas tengah mengumpulkan petunjuk dan memeriksa CCTV untuk menemukan pelaku.

"Hasil pengecekan, pada saat kejadian pelaku memberhentikan kendaraannya, kemudian setelah melempar molotov melarikan diri ke arah Jalan Imam Bonjol," ujarnya.

Myanmar sedang menjadi sorotan lantaran terjadi lagi kekerasan atas muslim Rohingya di negara bagian Rakhine. Hal tersebut dianggap sebagai perilaku tak berprikemanusiaan dan melanggar hak asasi manusia. (ren)

11 Warga Rohingya Meninggal di Perairan Barat Aceh, Menurut Laporan Imigrasi
Pengungsi Rohingya di Gedung Balee Meuseuraya Aceh. VIVA/Dani Randi

Pengungsi Rohingya Tetap Dibantu tapi RI Perhatikan Kepentingan Nasional, Menurut Kemenkumham

Kemenkumham Aceh menegaskan penanganan pengungsi etnis Rohingya di sejumlah tempat di provinsi Aceh tersebut harus tetap memperhatikan kepentingan nasional.

img_title
VIVA.co.id
4 April 2024