Waspada, Ini Ciri-ciri Penculik Anak di ITC Kuningan

Ilustrasi Pelaku penculikan
Sumber :
  • VIVA.co.id/Bayu Yanuar Nugraha

VIVA – Polisi sudah mengantogi identitas pria yang coba menculik bocah berinisial E (3) di ITC Kuningan, Jakarta Selatan, Senin kemarin, 18 Desember 2017. Aksi nekat pria itu ternyata terekam kamera closed circuit television (CCTV) di lokasi.

Salah Sasaran! 5 Turis Dibunuh Kartel Narkorba dengan Sadis

"Ciri-ciri pelaku tinggi besar, bertato, kepala botak, celana jeans," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan, Komisaris Besar Polisi Mardiaz Kusin Dwihananto saat dikonfirmasi wartawan, Selasa, 18 Desember 2017.

Kasus itu hingga kini masih ditangani jajaran aparat Polres Metro Jakarta Selatan. Polisi segera membuat sketsa dan menyebar identitas terduga pelaku.

2 Oknum Polisi Dalang Penculikan dan Perampokan Pedagang Obat di Garut

Masyarakat yang melihat keberadaan terduga pelaku diharapkan bisa segera melapor ke Polres Metro Jaksel.

"Bagi yang mengetahui (pria misterius tersebut) agar menghubungi polisi," ujar Mardiaz.

Orasi di Kampanye Ganjar-Mahfud, Butet dan Putri Widji Thukul Singgung Kasus Penculikan

Sebelumnya diberitakan, seorang bocah bernama E yang baru berusia tiga tahun hampir saja jadi korban penculikan di ITC Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin kemarin sekira pukul 13.00 WIB. Beruntung ibunda E, Upi, cepat menyadari dan berhasil menggagalkan upaya pelaku.

Awalnya, Upi bersama kedua anaknya, E dan R (5) berkunjung ke ITC Kuningan. Kemudian, keduanya ditinggal sejenak karena Upi ingin cuci tangan.

Tiba-tiba ada teriakan, 'tidak mau, tidak mau'. Selanjutnya ibu korban melihat anaknya sudah digendong oleh seorang laki-laki yang tidak dikenal.

Mendengar teriakan, sontak Upi langsung menengok ke arah kedua anaknya duduk. Benar saja, di sana ia melihat seorang pria tak dikenal menggendong anaknya yang paling kecil itu. Tanpa pikir panjang, Upi bergegas mengejar pria tersebut.

Tahu aksinya kepergok, pria yang belum diketahui identitasnya dan masih diburu itu panik bukan kepalang. Tanpa pikir panjang, ia melepas gendongannya itu dan lari meninggalkan lokasi. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya