Usai Jumatan, Massa Ormas Islam Geruduk Markas Facebook

Kantor Facebook Indonesia di Jakarta.
Sumber :
  • VIVA/Mitra Angelia

VIVA – Beberapa organisasi masyarakat atau ormas Islam akan melakukan aksi unjuk rasa ke kantor Facebook Indonesia di Jalan Gatot Soebroto, Jakarta Selatan, Jumat siang, 12 Januari 2018. Aksi tersebut dinamakan kelompok itu dengan nama aksi damai 121.

Tentukan Idul Fitri, Kemenag Gelar Sidang Isbat Malam Ini

Dalam selebaran aksi, kegiatan itu dilakukan lantaran mereka merasa bahwa dewasa ini banyak akun Facebook ormas Islam yang diblokir oleh pihak Facebook. Mereka menilai bahwa Facebook membiarkan akun-akun Facebook penghina agama Islam tetap ada.

Terkait hal itu, Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Argo Yuwono mengatakan pihaknya telah menerima surat pemberitahuan aksi. Kepolisian, kata dia, sudah menyiapkan antisipasi pengaman aksi tersebut.

Din Syamsuddin: Calon Pemimpin Terlalu Muda Minim Pengalaman, Terlalu Tua Suka Pikun

Diperkirakan ada 1.000 orang yang ikut aksi. Sementara untuk personel yang mengamankan, Argo enggan membeberkan jumlah riil namun dipastikan cukup guna mengawal aksi.

"Sudah dapat pemberitahuan, estimasi 1.000-an," kata Argo saat dikonfirmasi wartawan.

Dialog Bersama Ormas Islam, Kemenag Dorong Penguatan Kebangsaan

Dalam selebaran aksi yang beredar, kegiatan itu akan dimulai dengan melakukan salat jumat bersama di Masjid Al-Azhar lalu melanjutkan aksi long march ke Gedung Facebook Indonesia.

Argo mengatakan, tak tertutup kemungkinan polisi akan menjembatani beberapa perwakilan massa aksi agar bisa bertemu dengan pihak Facebook untuk menyampaikan aspirasi.

"Polisi bisa mediasi," ujarnya. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya