Dijenguk Mendagri, Eggi Sudjana Maunya Bicara Politik Terus

Eggi Sudjana
Sumber :
  • Eduward Ambarita - VIVA.co.id

VIVA – Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo menjenguk pengacara Eggi Sudjana yang terbaring sakit di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta, Minggu 28 Januari 2018. 

Sedang Berulang Tahun, Eggi Sudjana Tak Hadiri Panggilan Polisi

Saat itu, Tjahjo hanya datang sebentar, karena Eggi masih butuh istirahat. Namun, di waktu besuk, Eggi senangnya berbicara mengenai politik.

"Waktu tengok, maunya Eggi ajak bicara politik. Sebentar saja (jenguknya), karena harus banyak istirahat," kata Tjahjo kepada wartawan, Senin 29 Januari 2018.

Polisi Periksa Eggi Sudjana Terkait Kasus Makar Hari Ini

Tjahjo menyatakan, saat dibesuk, Eggi didampingi oleh istri dan dua kerabatnya. Ia berharap, Penasihat Persaudaraan Alumni 212 itu lekas pulih dan kembali beraktivitas. "Semoga lekas sembuh, karena kecapean dan harus istirahat," kata dia. 

Sebelumnya, pengacara kondang Eggi Sudjana dilarikan ke rumah sakit, karena mengalami serangan jantung ringan.

Polda Metro Jaya Ungkap Alasan Kasus Makar Eggi Sudjana Diteruskan

Berdasarkan penuturan orang dekat Eggi, Daeng Wahidim, kerabatnya itu kelelahan, padahal dalam waktu yang bersamaan juga ingin berangkat ke luar kota.

Eggi Sudjana.

Pengacara Berasumsi Kasus Makar Eggi Sudjana Sudah Selesai

Pengacara Eggi Sudjana menilai perkara makar yang menjerat kliennya adalah kasus politik dan seharusnya telah selesai.

img_title
VIVA.co.id
3 Desember 2020