Minat Nyapres, Rizal Ramli: Dukungan Naik di Menit Akhir

Mantan Menteri Kordinator Bidang Kemaritiman periode 2015-2016, Rizal Ramli
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Dani Randi (Aceh)

VIVA – Mantan Menteri Kordinator Bidang Kemaritiman periode 2015-2016, Rizal Ramli berniat untuk bersaing dengan Prabowo Subianto dan Joko Widodo, dalam pertarungan menjadi orang nomor satu di Indonesia pada Pemilihan Presiden 2019 mendatang.

Rizal Ramli Sebut Mayoritas Menteri Tak Punya Operational Leadership

Hal itu dikatakan Rizal Ramli usai menjadi pemateri di Universitas Muhammadiyah Aceh, Senin, 16 April 2018. Niat itu, kata dia, datang sejak Presiden Joko Widodo me-reshuffle Rizal Ramli dari
kabinetnya.

“Presiden Jokowi sudah memecat kami, jadi kami ada waktu untuk maju sebagai calon presiden 2019,” kata Rizal kepada wartawan.

Masih Memanas, Rizal Ramli Update Kabar Terbaru soal Debat Vs Luhut

Terkait dukungan, Rizal masih belum membuka suara terkait dukungan partai mana saja yang akan mencalonkan dia jadi calon presiden. Dia malah menyebut arah dukungan akan datang di
menit-menit akhir pendaftaran. “Saya enggak perlu tiket, nanti naiknya di menit-menit akhir,” ujarnya.

Mantan Kepala Bulog ini juga optimistis akan didukung dari kerabat dan masyarakat luas. “Kalau ada yang nanya lagi, saya jawab kun fa ya kun man jadda wa jadda, sudah selesai, gitu aja repot,” katanya.

Bintang Emon Difitnah, Rizal Ramli: Influencer dan BuzzerRp Norak

Menurut dia, melihat arah ekonomi Indonesia saat ini tidak akan berkembang. Sebab, masih dililit utang dan ekonomi Indonesia selalu ditopang oleh negara luar dan bank dunia. “Kalau mau berubah, kita harus ganti pemerintahan,” ujarnya.

Di samping itu, dukungan terhadap Rizal Ramli jadi capres sudah mulai meluas. Beberapa relawan sudah mendeklarasikan diri sebagai barisan Rizal Ramli. Mereka berkeinginan untuk mengganti presiden 2019.

Sticker bertuliskan ‘Indonesia #2019presidenbaru barisan Rizal Ramli’ mulai menyebar di kota Banda Aceh dan dibagikan oleh relawan Rizal Ramli.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya